HIPMI Surabaya Dukung Kolaborasi Pengusaha dan Swasta untuk Majukan Olahraga di Surabaya

HIPMI Surabaya menyambut positif penguatan pembinaan olahraga melalui kolaborasi swasta.

Penulis: Sri Handi Lestari | Editor: irwan sy
HIPMI Surabaya
KOLABORASI - Benny Setiawan Santosa, Ketua Umum HIPMI Surabaya, menyambut positif gagasan salah satu Bakal Calon (Balon) Ketua KONI Surabaya, Arderio Hukom, terkait penguatan pembinaan olahraga melalui kolaborasi swasta. Dengan menekankan peran penting CSR lokal dan kemitraan pelaku usaha muda dalam membangun ekosistem olahraga yang berkelanjutan. 

Ringkasan Berita:
  • HIPMI Surabaya sambut baik gagasan Balon Ketua KONI (Arderio Hukom) tentang penguatan pembinaan olahraga melalui kolaborasi swasta dan CSR lokal.
  • Surabaya punya basis industri besar dan realisasi investasi kuat, membuka peluang alokasi CSR strategis ke bidang olahraga.
  • Pengusaha muda HIPMI siap terlibat dalam sinergi KONI, swasta, dan Pemkot.
  • HIPMI dorong KADIN terlibat untuk memperkuat jembatan antara perusahaan dan pembinaan olahraga, agar ekosistem olahraga tumbuh sehat dan partisipatif.

 

SURYA.co.id | SURABAYA - Himpunan Pengusaha Muda Indonesia (HIPMI) Surabaya menyambut positif gagasan salah satu Bakal Calon (Balon) Ketua KONI Surabaya, Arderio Hukom yang disampaikan pada kegiatan ‘Sambung Roso Pegiat Olahraga Surabaya’ pada Kamis (13/11/2025) malam lalu.

Hal itu terkait penguatan pembinaan olahraga melalui kolaborasi swasta, dengan menekankan peran penting CSR lokal dan kemitraan pelaku usaha muda dalam membangun ekosistem olahraga yang berkelanjutan.

Baca juga: JCI East Java dan HIPMI Surabaya Kolaborasi Lakukan Pendampingan dan Mentoring untuk Kembangkan UMKM

"Komitmen ini membuka ruang bagi perusahaan di Surabaya untuk lebih aktif mendukung atlet dan organisasi olahraga melalui investasi sosial strategis," kata Benny Setiawan Santosa, Ketua Umum HIPMI Surabaya, Jumat (14/11/2025).

Lebih lanjut Benny menjelaskan, Surabaya merupakan kota dengan basis industri yang cukup besar dan beragam.

CSR Olahraga

Menurut BPS, Surabaya memiliki ratusan perusahaan industri besar dan menengah yang potensial terlibat dalam program CSR sektor olahraga.

"Di sisi investasi menurut catatan Kamar Dagang dan Industri (Kadin) Surabaya, realisasi investasi PMDN dan PMA di Surabaya pada tahun 2024 lalu menunjukkan skala ekonomi kota yang cukup kuat, membuka peluang nyata bagi perusahaan lokal untuk mengalokasikan sebagian tanggung jawab sosialnya ke bidang olahraga," jelasnya.

Selain itu, beberapa perusahaan milik daerah juga sudah menjalankan program CSR aktif di Surabaya.

Contohnya, Perumda Surya Sembada Surabaya memiliki program bina lingkungan yang selama ini menyasar masyarakat lokal, hal ini menunjukkan kapasitas perusahaan daerah untuk mengelola CSR dalam bentuk program sosial.

Benny juga mengungkapkan menggarisbawahi bahwa pengusaha muda di Surabaya siap dilibatkan dalam sinergi lintas stakeholder untuk pemajuan kualitas sektor olahraga.

“Kami melihat ini sebagai momentum untuk memperkuat kolaborasi antara dunia usaha lokal, Komite Olahraga Nasional (KONI) Surabaya, dan pemerintah. CSR bukan sekadar kewajiban, tetapi peluang strategis untuk menciptakan dampak positif jangka panjang di Surabaya,” ungkap Benny.

Sementara itu di tempat yang terpisah, Sekretaris Umum HIPMI Surabaya, Adam Syarief Thamrin, menambahkan bahwa peran HIPMI sangat relevan dalam memantik keterlibatan usaha kecil-menengah dan start-up muda di sektor olahraga.

"Anggota HIPMI Surabaya banyak dari kalangan pengusaha muda yang memiliki visi tidak hanya berbisnis, tapi juga membangun ekosistem olahraga—baik itu event lokal, inovasi sport-tech, ataupun program pengembangan atlet. Maka, inisiasi ini bila nantinya terealisasi dengan baik tentu akan berdampak, HIPMI Surabaya siap membersamai sinergi yang baik tersebut," tambah Adam.

HIPMI juga mendorong agar gagasan ini nantinya menjadi inisiasi yang melibatkan Kamar Dagang dan Industri (KADIN) Surabaya untuk turut memperkuat peran dalam menjembatani perusahaan-perusahaan kota dengan program pembinaan olahraga.

HIPMI Surabaya menilai kolaborasi antara HIPMI, KADIN Surabaya, dan KONI Kota Surabaya akan mempercepat implementasi dukungan CSR yang lebih terstruktur dan partisipatif.

Sumber: Surya
Halaman 1/2
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved