Berita Viral
DENDAM PENGEMIS di Bandung saat Tak Diberi Uang Viral di Media Sosial, Nekat Ludahi Kaca Mobil
Sebuah video viral di media sosial yang menunjukkan aksi tak terpuji seorang pengemis yang tampak marah ketika tidak diberi uang.
Penulis: Akira Tandika Paramitaningtyas | Editor: Adrianus Adhi
SURYA.CO.ID - Dendam seorang pengemis di Bandung ketika tak diberi uang oleh pengendara mobil, berimbas pada aksi tidak terpuji.
Sebuah video viral di media sosial yang menunjukkan aksi tak terpuji seorang pengemis yang tampak marah ketika tidak diberi uang.
Dalam video tersebut, pengendara mobil merekam aksi pengemis yang langsung meludah ke arah kaca ketika tidak diberi uang.
Baca juga: Sosok Bharat Jain Pengemis Tajir Melintir, Harta Bejibun hingga Bisa Beli Apartemen Rp 1,6 Miliar
Menurut keterangan yang ditulis dalam unggahan Instagram akun @ndorobeiofficial, pengendara mobil tersebut tidak memberi uang lantaran tidak memiliki uang receh.
"Menurut info, kejadian bermula saat ia meminta uang kepada pengemudi, namun karena tidak ada receh, pengemudi tidak memberikan uang dan terjadilah kejadian seperti dalam video," tulis keterangan dalam unggahan tersebut.
Sementara itu, melansir Tribun Jabar,
Aksi pengemis meludah ke kaca mobil pengendara itu mendapat kecaman warganet.
Bahkan sejumlah warganet meminta pemerintah dan Dinsos menindak tegas para pengemis yang selama ini dinilai mengganggu.
Dalam video viral tersebut, awalnya memperlihatkan suasana sejumlah pengedara antre di lampu merah.
Pengendara mobil merekam suasana jalanan tersebut.
Ternyata pengendara mobil tersebut tengah merekam seorang pengemis yang berbuat onar.
Baca juga: EFEK VIRAL Rombongan Pengemis di Madiun Kepergok Diantar Jemput Mobil, Dinsos Tak Tinggal Diam
Perekam yang merupakan pengendara mobil itu memperlihatkan kaca mobilnya kotor dengan cipratan ludah.
Kemudian terdengar suara gebrakan pada mobil pengendara tersebut.
Terlihat seorang pria datang dari samping mobil menghampiri bagian depan mobil pengendara tersebut.
Pria yang diduga pengemis itu tiba-tiba meludahi kaca pengendara mobil tersebut.
berita viral
video viral
viral di medsos
dendam pengemis di Bandung
pengemis ludahi kaca mobil
surabaya.tribunnews.com
SURYA.co.id
| Duduk Perkara Boyamin Saiman Gugat Pembebasan Bersyarat Terpidana Korupsi Setya Novanto |
|
|---|
| Gugat Pembebasan Bersyarat Eks Ketua DPR Terpidana Korupsi Setya Novanto , Ini Sosok Boyamin Saiman |
|
|---|
| Sosok Lettu Ahmad Faisal, Atasan yang Pukul hingga Cambuk Prada Lucky Namo Sampai Luka Serius |
|
|---|
| Biaya Haji 2026 Turun Rp 2 Juta, Jemaah Bayar Rp 54 Juta Lebih |
|
|---|
| Hasil Penelusuran BPKN soal Isu Sumber Air Aqua yang Viral Setelah Sidak Dedi Mulyadi |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/surabaya/foto/bank/originals/DENDAM-PENGEMIS-di-Bandung-saat-Tak-Diberi-Uang-Viral-di-Media-Sosial-Nekat-Ludahi-Kaca-Mobil.jpg)
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.