Pertalite Jatim Diduga Bermasalah

Curhatan Verda Emak-emak di Surabaya yang Motornya Brebet Usai Isi Pertalite: Padahal Baru Diservis

Seorang emak-emak di Surabaya mengeluh motornya berebet usai isi Pertalite di SPBU Kebonsari. Apa penyebabnya? Simak kesaksiannya.

youtube Harian Surya
MOTOR BREBET - Tangkap layar video wawancara Verda, Emak-emak di Surabaya yang Motornya Brebet Usai Isi Pertalite. Padahal Baru Diservis. 

Ringkasan Berita:
  • Seorang ibu di Surabaya, Verda Angger (30), menceritakan motor Honda Beat-nya tiba-tiba berebet dan mogok usai mengisi Pertalite di SPBU Kebonsari, padahal baru diservis.
  • Ia bukan satu-satunya. Beberapa warga di kawasan itu juga melaporkan gangguan mesin serupa setelah pengisian bahan bakar di lokasi yang sama.
  • SPBU Kebonsari sudah membuka posko pengaduan, namun proses klaim warga belum bisa diproses karena sejumlah dokumen pendukung masih belum lengkap.

 

SURYA.co.id - Keluhan muncul dari sejumlah warga Surabaya setelah motor mereka mendadak mogok usai mengisi bahan bakar jenis Pertalite di SPBU Kebonsari.

Salah satu yang mengalami adalah Verda Angger (30), seorang ibu rumah tangga yang sehari-hari menggunakan motor Honda Beat untuk beraktivitas dan mengantar anak ke sekolah.

Motor yang biasanya lancar dikendarai itu tiba-tiba “ngadat” tak lama setelah pengisian BBM.

“Motornya berebet, padahal baru saya servis dan biasanya normal saja,” ujar Verda saat diwawancara Tribun Jatim, melansir dari tayangan youtube Harian Surya.

Ia menuturkan, motor tersebut awalnya masih bisa distarter, tetapi tak lama kemudian langsung mati.

“Kalau digas malah kayak mbet-mberebet, jadi enggak bisa jalan,” lanjutnya.

Gejala serupa terjadi pada dua motor lain di lingkungannya setelah pengisian bahan bakar di SPBU yang sama.

Merasa janggal, Verda pun memutuskan mendatangi posko pengaduan yang dibuka pihak SPBU Kebonsari.

Namun, klaimnya belum bisa diproses karena beberapa dokumen, seperti kuitansi bengkel dan sampel BBM, belum lengkap.

SPBU Kebonsari Buka Posko Pengaduan

Pihak SPBU Kebonsari membuka posko pengaduan bagi pengendara yang mengalami kendala serupa usai mengisi Pertalite.

Para pengadu diminta membawa dokumen pendukung, seperti foto kendaraan, kuitansi bengkel, dan sampel bahan bakar.

Setelah melengkapi berkas, mereka diarahkan ke bengkel resmi Ahas untuk pemeriksaan lebih lanjut.

“Kita diarahkan ke Ahas untuk servis, nanti katanya bakal dibantu dari sini,” ungkap Verda.

Posko ini merupakan respons SPBU terhadap meningkatnya laporan warga terkait dugaan masalah pada BBM jenis Pertalite di kawasan tersebut.

Baca juga: Imbas Banyak Motor Brebet Usai Isi Pertalite, Armuji Minta Pertamina Ganti Rugi, Bahlil Bereaksi

Motor Berebet Setelah Isi BBM

Halaman 1/3
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved