Detik detik Aksi Terjun Payung Mendarat Di Depan Gedung Grahadi
Kegiatan yang digagas Pasmar 2 Korps Marinir itu berlangsung di depan Gedung Grahadi itu menghadirkan pameran alat utama sistem senjata
Penulis: Nur Ika Anisa | Editor: Wiwit Purwanto
Ringkasan Berita:
- Kegiatan yang digagas Pasmar 2 Korps Marinir itu berlangsung di depan Gedung Grahadi
- berbagai jenis alutsista seperti senjata, senapan mesin, kendaraan tempur, dan lain sebagainya menarik perhatian pengunjung.
- Aksi 14 penerjun dari Satuan Detasemen Intai Para Amfibi 2 Marinir TNI AL yang mendarat di sekitar Gedung Grahadi.
SURYA.co.id Surabaya - Jalan Gubernur Suryo, Kota Surabaya, dipenuhi masyarakat yang tengah meramaikan rangkaian peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) ke-80 Korps Marinir TNI Angkatan Laut, Minggu (9/11/2025).
Kegiatan yang digagas Pasmar 2 Korps Marinir itu berlangsung di depan Gedung Grahadi itu menghadirkan pameran alat utama sistem senjata atau alat utama sistem pertahanan (Alutsista) milik Korps Marinir sekaligus kegiatan napak tilas.
Dari pantauan dilapangan, berbagai jenis alutsista seperti senjata, senapan mesin, kendaraan tempur, dan lain sebagainya menarik perhatian pengunjung.
Lalu lalang pengunjung dari anak-anak sampai lanjut usia terpantau bergantian swafoto di depan kendaraan tersebut.
Tak sedikit dari anak-anak yang merasakan untuk naik ke beberapa jenis kendaraan militer.
Baca juga: 3 Bulan Restorasi Gedung Grahadi, Optimisme dari Cagar Budaya Hingga Cermin Ketangguhan Warga Jatim
Warga juga tampak berbincang dengan prajurit Marinir yang mengawal alutsista tersebut.
Menariknya lagi, para pengunjung bisa masuk ke tenda-tenda kamuflase bak kamping militer.
Di sana, pengunjung berbagai usia bisa belajar terkait alutsista bersama para anggota marinir.
Kegiatan bertajuk “Indonesian Marines Day” ini juga menampilkan hiburan musik, tari, kendaraan antik, hingga membagikan 1.500 porsi Makan Gratis yang disambut antrean warga.
Tak kalah menarik, warga ramai-ramai menantikan aksi 14 penerjun dari Satuan Detasemen Intai Para Amfibi 2 Marinir TNI AL yang mendarat di sekitar Gedung Grahadi.
Selama kegiatan berlangsung, lalu lintas kawasan pusat kota Surabaya diberlakukan penutupan dan pengalihan arus.
Indah Ayu selaku pengunjung yang datang dari Ponorogo bersama keluarganya mengaku terkesan dengan pameran alat perang tersebut.
Ia mengaku tak berencana datang. Namun saat staycation di Surabaya, mengetahui informasi tersebut mereka bergegas untuk berkunjung meramaikan pameran.
“Kebetulan menginap di dekat sini. Jadi sekalian jalan kaki dari hotel ke sini. Biasanya anak-anak lihat dari televisi upacara Kemerdekaan, dari sekolah belajar, kesini lihat langsung mereka senang. Kami orang tua juga pertama lihat langsung ini (Alutsista). Sekalian liburan, jadi mampir ke sini,” ucap Indah Ayu.
Gedung Grahadi
terjun payung
Pasmar 2 Korps Marinir
surabaya.tribunnews.com
SURYA.co.id
Meaningful
Indonesian Marines Day
| Tabiat Suami Bakar Istri dan Anaknya di Sangatta Kutim, Sering Bagi-bagi Rezeki ke Warga saat Panen |
|
|---|
| Orkes Jadul OM Lorenza Iringi Penghargaan Para Seniman Sidoarjo |
|
|---|
| Tambah Layanan Bisnis Hybrid, UnionSPACE Resmikan Center ke-7 di Jemursari Surabaya |
|
|---|
| Kehidupan Terduga Pelaku Ledakan SMAN 72 Jakarta Diungkap Tetangga, Ini Profesi Orangtuanya |
|
|---|
| Soal Bupati Ponorogo Sugiri Sancoko Tersangka, Wagub Emil: Hormati Proses Yang Berlaku |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/surabaya/foto/bank/originals/terjun-payung-di-grahadi.jpg)
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.