Rumah Hakim Terbakar
Sosok Yasardin Ketua IKAHI yang Bongkar Teror ke Hakim Khamozaro Waruwu Sebelum Rumahnya Terbakar
Yasardin, Ketua Umum Ikatan Hakim Indonesia (Ikahi) yang mengungkap teror yang dialami hakim Khamozaro Waruwu sebelum rumahnya terbakar.
Khamozaro mengatakan telah melaporkan peristiwa itu ke polisi, untuk mencari tahu penyebab kebakaran.
Namun kata hakim yang menangani kasus korupsi jalan Sumut itu, api berasal dari dalam kamar tidur.
"Dari polsek sunggal datang, kami buat laporan mengenai kebakaran ini. Mudah mudahan bisa ditindak lanjuti. Saya tak bisa menduga apa penyebabnya. Semoga bisa ada ketenangan terlebih saya dan keluarga bisa tenang. Inilah kenyataannya. tapi sudahlah, anggap sebagai musibah," sebut dia.
Khamozaro mengatakan, saat kebakaran terjadi sekira pukul 10.43 WIB, rumah sedang kosong.
Istrinya sekitar 20 menit meninggalkan rumah, sebelum kebakaran terjadi. Kebakaran menghanguskan kamar tidur dan bagian dapur.
"Waktu itu kejadian itu sekitar 20 menit setelah istri saya pergi. Rumah dalam keadaan kosong. Kebakaran di tempat tidur utama. Sehingga semuanya habis," kata Khamozaro.
Sekitar pukul 11.18 WIB, api berhasil dipadamkan.
Namun rumah yang dihuni Khamozaro dan keluarga, tampak ludes terbakar pada bagian belakang.
Tersisa puing puing baja ringan yang bergelantungan, dan dinding yang tampak hitam sisa kebakaran.
Sementara pada bagian depan, rumah tampak belum terbakar api. Beruntung tidak ada korban jiwa dalam peristiwa ini. Sampai saat ini belum diketahui penyebab pasti kebakaran tersebut.
Sebagian berita tayang di kompas.com: https://nasional.kompas.com/read/2025/11/07/06113041/rumah-hakim-khamozaro-terbakar-ada-teror-usai-tangani-kasus-korupsi?page=all#page2.
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/surabaya/foto/bank/originals/IKahi-dan-rumah-hakim-khamozaro-terbakar.jpg)
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.