Gelar Indonesia Sharia Financial Olympiad 2025, OJK: Ajang Literasi Keuangan Syariah Generasi Muda
Otoritas Jasa Keuangan (OJK) menggelar kegiatan Indonesia Sharia Financial Olympiad (ISFO) 2025.
Penulis: Sri Handi Lestari | Editor: irwan sy
Pada kategori CCKS, sebanyak 858 tim pelajar atau 2.574 siswa SMA/sederajat berpartisipasi, sementara 532 tim mahasiswa atau 1.596 peserta mengikuti kategori CCKS tingkat perguruan tinggi.
Adapun pada kategori WMS, terdapat 177 tim yang terdiri atas 386 mahasiswa yang telah memiliki bisnis atau usaha mikro berbasis syariah.
Kompetisi CCKS bertujuan menguji pengetahuan peserta tentang sistem keuangan syariah, sedangkan WMS difokuskan untuk menumbuhkan semangat wirausaha dan kemandirian ekonomi di kalangan mahasiswa.
Dalam babak grand final yang digelar secara hybrid, para pemenang terbaik diumumkan.
Untuk kategori Cerdas Cermat Keuangan Syariah tingkat pelajar, MAN 2 Kota Malang berhasil meraih juara pertama, disusul MAN 4 Jakarta di posisi kedua, dan SMAN 2 Kuningan di posisi ketiga.
Pada kategori Cerdas Cermat Keuangan Syariah tingkat mahasiswa, Universitas Brawijaya berhasil menyabet juara pertama, diikuti Universitas Diponegoro sebagai juara kedua, dan Universitas Tanjungpura Pontianak di posisi ketiga.
Sementara itu, pada kategori Wirausaha Muda Syariah (WMS), IPB University dengan bisnis 'Kawibawa' berhasil menjadi juara pertama.
Posisi kedua diraih oleh Politeknik Negeri Malang dengan produk 'CAKKA Healthy Noodle Food', dan Universitas Pendidikan Indonesia dengan karya 'Ecokit Growbox IDN' menempati posisi ketiga.
Untuk kategori Best Supporter, SMAN 2 Kuningan dinobatkan sebagai juara pertama, diikuti Universitas Tanjungpura Pontianak di posisi kedua, dan MAN 4 Jakarta di posisi ketiga.
Dalam kesempatan tersebut, OJK juga menyerahkan dua produk keuangan syariah secara simbolis kepada para peserta ISFO.
Produk pertama adalah Tabungan SimPel iB dari PT Bank Syariah Indonesia atau Bank BSI, yang diberikan kepada perwakilan pelajar SMAN 2 Kuningan.
Produk kedua adalah Tabungan Emas Syariah dari PT Pegadaian, yang diserahkan kepada Balqis Salimah, finalis Wirausaha Muda Syariah dengan karya usaha Kopi Voyee.
Selain itu, OJK mendorong peserta untuk memanfaatkan berbagai sarana edukasi digital, seperti website resmi OJK, Learning Management System Edukasi Keuangan (LMSKU), dan minisite Sikapiuangmu.id.
Selama periode ISFO 2025 berlangsung, tercatat penambahan sebanyak 4.697 akun baru di platform edukasi OJK tersebut, menandakan meningkatnya partisipasi generasi muda dalam pembelajaran keuangan syariah secara daring.
Indonesia Sharia Financial Olympiad
keuangan syariah
literasi keuangan
OJK
SURYA.co.id
surabaya.tribunnews.com
Meaningful
| Polemik Kebijakan 5 Hari Sekolah di Jombang, DPRD dan Dewan Pendidikan Soroti Dampak Sosial |
|
|---|
| Sambut Konfercab PCNU Bangil, Sesepuh NU Pasuruan Meminta Jaga Kerukunan Untuk Pembangunan Daerah |
|
|---|
| Gelar Pelatihan Branding dan Digital Marketing 2025, Ning Ita Dorong UMKM Kota Mojokerto Naik Kelas |
|
|---|
| Cermin Pasuruan Inklusif Berkeadilan, DPRD Akan Perjuangkan Kebutuhan Dan Aspirasi Masyarakat Hindu |
|
|---|
| Persiapan Deltras FC Vs Persiba Balikpapan, Widodo C Putro Fokus Pembenahan Finishing |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/surabaya/foto/bank/originals/GRAND-FINAL-ISFO-2025-Kepala-Eksekutif-Pengawas-Perilaku-Pelak.jpg)
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.