Hari Santri Nasional 2025

Peringatan Hari Santri Nasional 2025 di Tuban Meriah, Belasan Ribu Santri Padati Alun-alun

Peringatan Hari Santri Nasional 2025 di Tuban, Jatim., belasan ribu santri padati alun-alun. Bupati Lindra serukan santri adaptif digital

Penulis: Muhammad Nurkholis | Editor: Cak Sur
SURYA.CO.ID/Muhammad Nurkholis
HARI SANTRI NASIONAL - Belasan ribu santri mengikuti upacara peringatan Hari Santri Nasional 2025 di Alun-Alun Tuban, Jawa Timur, Rabu (22/10/2025). Kegiatan ini dihadiri Forkopimda, tokoh agama serta perwakilan pondok pesantren se-Kabupaten Tuban. 

Ia mendorong santri untuk mampu beradaptasi dengan era digitalisasi yang semakin masif, dan bijak dalam menggunakan media sosial, demi menjaga ketentraman di Kabupaten Tuban.

“Ilmu yang dipelajari bukan hanya sebatas kitab kuning, tetapi juga harus bisa diimplementasikan dalam kehidupan sehari-hari,” imbuh Bupati Lindra. 

Ia juga berpesan, agar santri tidak mudah terpancing emosi jika muncul berbagai isu yang menerpa santri maupun pondok pesantren.

Resolusi Jihad: Akar Sejarah Hari Santri

Sebagai informasi, penetapan tanggal 22 Oktober sebagai Hari Santri Nasional merujuk pada sejarah penting bangsa Indonesia, yakni “Resolusi Jihad” yang dicetuskan oleh Pahlawan Nasional KH Hasyim Asyari pada 22 Oktober 1945. 

Resolusi tersebut, merupakan seruan ulama untuk mempertahankan kemerdekaan, menjadi pemantik semangat rakyat melawan penjajah, dan melahirkan peristiwa heroik 10 November di Surabaya yang kini diperingati sebagai Hari Pahlawan.

Sumber: Surya
Halaman 2/2
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved