Berita Viral
Protes Hanifah dan Siswa SMAN 7 Cirebon Mulai Berhasil, Dana PIP yang Disunat Parpol Dikembalikan
Protes Hanifah dan para siswa SMAN 7 CIrebon terkait pemotongan dana Program Indonesia Pintar (PIP) mulai membuahkan hasil.
"Dari awal kami hanya ingin anak-anak tetap mendapatkan kesempatan ikut SNBP, bukan kompensasi seperti ini," ujarnya.
Ia juga menyoroti pernyataan kepala sekolah di media yang dianggap mengecewakan.
"Kepala sekolah bilang bahwa meskipun ikut SNBP, belum tentu diterima. Ya, memang peluangnya 50-50, tapi sekarang peluang itu sudah tertutup sama sekali."
"Jika masih bisa ikut SNBP, setidaknya anak-anak bisa menghargai perjuangan mereka sendiri," ucap Rega.
Sebelumnya, sebanyak 150 siswa eligible di SMAN 7 Cirebon dipastikan gagal mengikuti SNBP 2025.
Pihak sekolah kemudian menawarkan bimbel gratis sebagai upaya persiapan menghadapi Seleksi Nasional Berdasarkan Tes (SNBT).
Siasat Licik Oknum Parpol
Sebelumnya, terungkap siasat licik oknum pengurus partai politik (parpol) menyunat dana Program Indonesia Pintar (PIP) di SMAN 7 Cirebon.
Siasat oknum parpol ini diungkap seorang guru SMAN 7 Cirebon saat berbincang dengan Gubernur Jawa Barat terpilih, Dedi Mulyadi belum lama ini.
Baca juga: Identitas Parpol Penyunat Dana PIP Lebih Rp 100 Juta di SMAN 7 Cirebon Misterius, Hanifah Penguaknya
Diceritakan, suatu hari dia didatangi oknum parpol yang menawarkan untuk pemberian kuota PIP bagi siswa SMAN 7 Cirebon.
"Waktu itu ada dari partai, bilang: mau gak ada dana PIP sekian. Saya kasih banyak, mau gak," kata sang guru dikutip dari Kang Dedi Mulyadi Channel pada Sabtu (15/2/2025).
Saat itu, sang guru tidak bisa memutuskan karena harus laporan ke kepala sekolah.
Awalnya kepala SMAN 7 CIrebon menolak pemberian PIP tersebut.
Namun, oknum parpol ini kembali datang dengan mengatakan bahwa sekolah lain sudah menyanggupi.
Akhirnya, kasek SMAN 7 Cirebon pun menyanggupi dan akhirnya didapat kuota PIP untuk sekira 500 siswa.
Hanifah Kaliyah Ariij
Hanifah Siswa SMAN 7 Cirebon
SMAN 7 Cirebon
Program Indonesia Pintar (PIP)
Dana PIP Disunat untuk Parpol
SURYA.co.id
surabaya.tribunnews.com
| Pesan Khusus Mantan Ketua KPK Antasari Azhar yang Meninggal Dunia untuk Presiden Prabowo |
|
|---|
| Kronologi Bilqis Bocah 4 Tahun di Makassar Dijual Rp80 Juta, Alasan untuk Diadopsi |
|
|---|
| Sosok Anggota DPR yang Duga Kebakaran Rumah Hakim Khamozaro Waruwu Sudah Terencana dan Minta Usut |
|
|---|
| Mahasiswa Pencuri Pakaian Wanita di Lampung, Ngaku Buat Koleksi Saja |
|
|---|
| Prabowo dan Menkeu Purbaya Kontras Soal Utang Whoosh, Akan Dibiayai APBN? Ini Kata Menko Airlangga |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/surabaya/foto/bank/originals/Pemotongan-PIP-yang-dibongkar-Hanifah-berbuntut-panjang.jpg)