Pembunuhan Vina Cirebon
4 Penderitaan Hadi Saputra Terpidana Kasus Vina Cirebon Terkuak, Sebut-sebut Nama Iptu Rudiana
Penderitaan Hadi Saputra, salah satu terpidana Kasus Vina Cirebon, terungkap di sidang Peninjauan Kembali (PK), Rabu (11/9/2024).
Penulis: Putra Dewangga Candra Seta | Editor: Putra Dewangga Candra Seta
Sambil mengusap air matanya, Hadi menyebut Iptu Rudiana sempat hadir menyaksikan penyiksaan para terpidana.
"Di situ saya habis dipukulin. Saya mendengar ada yang datang, yang ngomong 'Kalian tahu enggak siapa yang kalian bunuh? Ini bapaknya'," ujarnya.
"Cuma saya enggak lihat pak, (Iptu Rudiana) ada di situ. Setahu saya setelah ramai-ramai itu namanya Rudiana."
3. Disiksa Terus Menerus
Penyiksaan yang dialami Hadi kala itu terus berlanjut.
Ia bahkan dipindahkan ke dalam suatu ruangan kosong dan kembali disiksa.
Akibat penyiksaan itu, Hadi sampai muntah darah.
"Saya dipindahin ruangan lagi, ruangan kosong. Saya disuruh jongkok, di situ saya dipukulin lagi sampai saya muntah darah dari mulut, dari hidung," kata Hadi.
"Habis itu saya ditinggal sendiri di situ. Terus datang lagi, saya disatuin lagi (dengan terpidana lain).
Sebelum dimasukkan ke dalam sel tahanan, rupanya penyiksaan kembali terjadi.
Kali ini, Hadi dan terpidana lain dipaksa untuk jongkok dan kembali dipukuli.
"Sesudah itu, Magrib sekitar 18.30 WIB semua ditahan tapi enggak masuk ke sel tahanan," ujarnya.
Baca juga: Pantesan Nazrudin Baru Ungkap Foto Eky dan Vina Cirebon Kecelakaan, Dedi Mulyadi: Harusnya Direspons
"Di tempat penjagaan situ, kami disuruh jongkok. Awalnya saya disuruh duduk di depan, di situ tangan saya dipukulin pakai penggaris besi."
Hadi bahkan masih ingat betul penyiksaan kejam yang dilakukan oknum polisi.
Ia mengaku sempat dipukuli menggunakan penggaris besi hingga gembok.
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/surabaya/foto/bank/originals/4-Penderitaan-Hadi-Saputra-Terpidana-Kasus-Vina-Cirebon-Terkuak-Sebut-sebut-Nama-Iptu-Rudiana.jpg)
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.