Ribuan Pelari Taklukkan Tantangan Pantai Pandawa, Bali Di ZINC Trail Run 2025
Bukan sekadar lomba lari biasa, melainkan pengalaman penuh tantangan, semangat, dan hiburan yang menyatu dalam keindahan alam Bali.
Penulis: Wiwit Purwanto | Editor: Wiwit Purwanto
Sementara pada kategori 7K, posisi teratas ditempati oleh Robertus Sikone dan Ni Ketut Cita yang menyelesaikan lomba dalam waktu 00 jam 27 menit dan 00 jam 31 menit
Untuk kategori Master (usia di atas 41 tahun), Thimo Kilberth dan Nani Hidayah berhasil menjadi juara pertama di lintasan 34K dengan catatan waktu masing-masing 03 jam 02 menit dan 04 jam 22 menit.
Pada kategori 14K Master, gelar juara diraih oleh Denny dan Emily Roblin, yang menunjukkan performa konsisten dan semangat luar biasa hingga garis finis.
Selaras dengan semangat tersebut, ZINC Trail Run 2025 juga mengajak peserta untuk “DO MORE” terhadap lingkungan melalui kampanye lingkungan bersama Yayasan WINGS Peduli.
Dalam inisiatif ini, terdapat edukasi pemilahan sampah melalui game interaktif untuk meningkatkan kesadaran memilah sampah dari rumah serta menyediakan tempat sampah terpilah untuk kategori organik, plastik, kertas, dan residu, yang tersebar di sepanjang race pack collection, race track hingga race village.
Melalui kolaborasi dengan TPST (Tempat Pengolahan Sampah Terpadu) di Desa Kutuh, Pandawa, semua sampah yang terkumpul dikelola berdasarkan jenisnya.
Rangkaian upaya ini menjadi bentuk nyata komitmen ZINC dalam mendukung gaya hidup aktif yang sehat bagi tubuh, tetapi juga ramah bagi lingkungan.
| CitraHarmoni Sidoarjo Luncurkan 2 Tipe Rumah Tapak Baru, Harga Mulai Rp500 Jutaan dan Banyak Promo |
|
|---|
| Auto2000 Ingatkan 9 Poin Penting Perawatan Mobil Saat Musim Hujan |
|
|---|
| Persik Kediri Manfaatkan Jeda FIFA Matchday untuk Recovery, Evaluasi, dan Persiapan Lawan Persija |
|
|---|
| Bangga Produk Indonesia Propan Raya Gelar Pameran Furniture dan Kerajinan UMKM |
|
|---|
| Pemkot Surabaya Gelar Lelang Jabatan 6 Posisi Strategis, Termasuk Direktur RSUD BDH |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/surabaya/foto/bank/originals/ZINC-TRAIL-RUN-2025-1.jpg)
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.