Berita Viral
Rekam Jejak Darwis Moridu, Ayah Wahyudin Moridu yang Dikuliti Imbas Anaknya Ucap Rampok Uang Negara
Sejak Wahyudin Moridu viral karena pernyataan kontroversial yang menyebut akan merampok uang negara, orang terdekatnya pun kena imbas.
Penulis: Arum Puspita | Editor: Musahadah
SURYA.CO.ID - Sejak Wahyudin Moridu viral karena pernyataan kontroversial yang menyebut akan merampok uang negara, orang terdekatnya pun kena imbas.
Dalam video berdurasi pendek yang beredar luas di berbagai platform, Wahyudin terlihat berada di dalam sebuah mobil SUV bersama seorang wanita.
Yang membuat publik murka bukan hanya kebersamaannya dengan wanita yang diakui sebagai selingkuhan, tetapi juga ucapannya yang dianggap melecehkan amanah rakyat.
“Hari ini menuju Makassar menggunakan uang negara,” ujar Wahyudin dalam video tersebut, disusul dengan kalimat mengejutkan
“Kita rampok aja uang negara ini kan. Kita habiskan aja, biar negara ini makin miskin,” katanya sambil tertawa lepas.
Tak berhenti di situ, ia juga mengakui bahwa wanita yang bersamanya adalah selingkuhannya.
“Ini membawa hugel langsung ke Makassar menggunakan uang negara,” tambahnya santai sambil tertawa.
Sosok hugel ini pun terungkap setelah Wahyudin diperiksa Badan Kehormatan DPRD Gorontalo pada Jumat (19/9/2025).
Ketua Badan Kehormatan (BK) DPRD Provinsi Gorontalo, Fikram Salilama, menyebutkan perempuan dalam video bersama Wahyudin sekaligus perekam diketahui berinisial FT.
Fikram mengatakan BK akan segera bersidang dan hasilnya akan dibawa ke sidang paripurna pekan depan.
Baca juga: Perjuangan Siswi SMK Indramayu Nyambi Jadi Kurir, Nyaris Putus Sekolah karena Tunggakan Rp4,9 Juta
"Bisa saja kita akan mengundang perempuan itu (FT). Apa tujuan dia memviralkan itu?" jelasnya.
Dari pengakuan Wahyudin, perempuan yang bukan istri sah itu meminta untuk dinikahi.
Fikram menyebut sebelum video viral, Wahyudin pernah dihubungi FT.
"Dia ngotot minta dinikahi, pada prinsipnya mereka ada hubungan. Saya tidak tahu hugel (selingkuhan), istri sirinya, saya tidak tau," kata dia.
Sosok Ayah Dikuliti
berita viral
Eks Bupati Boalemo Darwis Moridu
Wahyudin Moridu
SURYA.co.id
Darwis Moridu
Multiangle
Meaningful
ayah Wahyudin Moridu
surabaya.tribunnews.com
| Rekam Jejak Mayjen Eko Susetyo yang Kini Jabat Komandan Pussenkav, Lulusan Terbaik Akmil 1991 |
|
|---|
| Alasan Sebenarnya Jokowi Setuju Pembangunan Kereta Cepat Whoosh: Bukan Mencari Laba |
|
|---|
| Sosok Simon Dirut Pertamina yang Dipuji Menkeu Purbaya karena Merespon Kritik Soal Kilang Minyak |
|
|---|
| 2 Ancaman Menkeu Purbaya ke Importir Pakaian Bekas dalam Karung, Ditangkap hingga Blacklist |
|
|---|
| Rezeki Nomplok Bu Vina Tetangga yang Bantu Safitri saat Diceraikan Suami PPPK, Nangis Diajak Umroh |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/surabaya/foto/bank/originals/Rekam-Jejak-Darwis-Moridu-Ayah-Wahyudin-Moridu-yang-Disorot-Imbas-Anaknya-Ucap-Rampok-Uang-Negara.jpg)
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.