Ribuan Warga Pasuruan Tolak Pembangunan Instalasi Militer, Kapok Kasus Peluru Nyasar di Permukiman

Warga mengetahui informasi yang berkembang bahwa di lahan itu akan dibangun instalasi militer, bisa bangunan ataupun fasilitas

Penulis: Galih Lintartika | Editor: Deddy Humana
surya/Galih Lintartika (Galih)
BERIRINGAN - Ratusan warga Sumberanyar, Kecamatan Nguling, Kabupaten Pasuruan menggelar aksi dengan iringan personel TNI saat mendorong dua alat berat ke barak dalam rencana pembangunan instalasi militer. 

Kehadiran warga ini diterima baik oleh Komandan Pusat Latihan Khusus (Danpuslatsus) Letkol Marinir Alamsyah. Ia menyampaikan terima kasih kepada warga Sumberanyar yang menyampaikan aspirasi dengan kondusif, dan kooperatif.

''Kami menerima apa yang menjadi kemauan masyarakat. Kemarin perwakilan warga juga sudah datang ke Pak Bupati, dan beliau menghubungi pimpinan kami. Hari ini alat berat dikembalikan ke mako, kami juga terima," urainya.

Alamsyah mengaku, sudah menyampaikan ke pimpinan terkait kondisi hari ini, termasuk melapor ke Bupati, Kapolres, Dandim 0819 dan stakeholder terkait.  Intinya bupati siap duduk bersama dengan TNI dan warga untuk membahas masalah ini.

''Kami juga memastikan, tidak akan melakukan pembangunan sebelum ada titik temu, dan mencari solusi dalam pertemuan bersama nanti. Kami akan melaporkan ke pimpinan terkait aspirasi ini, karena kami hanya menjalankan perintah,'' tutupnya.  ****

 

Sumber: Surya
Halaman 2/2
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved