Pemkab Lumajang Sediakan Wifi Gratis Di Setiap Kelurahan, Bantu UMKM Terhubung Pasar Lebih Luas

Agar masyarakat teredukasi, Diskominfo Lumajang juga melakukan peningkatan literasi digital masyarakat.

Penulis: Erwin Wicaksono | Editor: Deddy Humana
Diskominfo Lumajang
INTERNET UNLIMITED - Peluncuran program Wi-Fi Publik gratis oleh Diskominfo Lumajang untuk memudahkan akses internet kepada masyarakat, Sabtu (8/11/2025) lalu. 
Ringkasan Berita:
  • Pemkab Lumajang meluncurkan program Wifi publik yang akan memberikan akses internet gratis kepada masyarakat di setiap desa dan kelurahan.
  • Internet gratis itu menjadi bagian transformasi digital di daerah untuk memudahkan sektor pendidikan dan layanan publik.
  • Internet gratis juga membantu pelaku UMKM berinovasi dalam usahanya dan membuka pasar lebih luas.

 

SURYA.CO.ID, LUMAJANG - Pemkab Lumajang menyediakan layanan internet gratis lewat program Wi-Fi Publik Kelurahan, yang ditandai dengan peluncuran, Sabtu (8/11/2025) lalu. 

Kepala Dinas Komunikasi dan Informatika Kabupaten Lumajang, Mustaqim menjelaskan, Pemkab Lumajang menyediakan 21 titik Wi-Fi publik di 7 kelurahan se-Kecamatan Lumajang

Pada 2026 nanti, akses internet gratis akan hadir di 57 desa, dan sebanyak 141 desa lainnya akan mendapatkan akses sama dalam waktu dekat.

“Kami ingin memastikan masyarakat di setiap kelurahan dan desa dapat menikmati akses internet gratis yang bermanfaat untuk pendidikan, usaha, maupun layanan publik. Program ini bertujuan memberikan pemerataan transformasi digital di seluruh wilayah Lumajang,” terang Mustaqim, Minggu (9/11/2025). 

Mustaqim menambahkan, Pemkab Lumajang tengah memasifkan penyediaan dan pemerataan akses internet melalui pembangunan infrastruktur jaringan.

Agar masyarakat teredukasi, Diskominfo Lumajang juga melakukan peningkatan literasi digital masyarakat.

Sementara Wakil Bupati Lumajang, Yudha Adji Kusuma menuturkan, ketersediaan akses internet yang luas dan merata menjadi salah satu faktor penting dalam mempercepat transformasi digital di daerah. 

Menurutnya, pelaku UMKM bisa meningkatkan daya di era digital guna eksistensi usaha masa kini. Kedepan ia ingin Lumajang memenuhi kemajuan digital daerah sebagaimana indikator dari Indeks Masyarakat Digital Indonesia (IMDI). 

“Akses internet hari ini menjadi kebutuhan dasar masyarakat modern. Melalui Wi-Fi publik ini, kami berharap masyarakat khususnya pelaku UMKM, dapat lebih mudah mengembangkan usaha, berinovasi, dan terhubung dengan pasar yang lebih luas,” beber Mas Yudha. ****

 

Sumber: Surya
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved