Gunung Semeru Meletus

Hari Ke-10 Pencarian Korban Bencana Gunung Semeru, 44 Jenazah Telah Ditemukan

Jumlah tersebut diperoleh dari hasil pencarian dan evakuasi oleh anggota Tim SAR Gabungan sejak Minggu (5/12/2021) hingga Senin (13/12/2021)

Penulis: Luhur Pambudi | Editor: Titis Jati Permata
Foto Istimewa Polda Jatim
Unit Satwa K-9 ikut bersama anggota Tim SAR Gabungan evakuasi jenazah korban erupsi Gunung Semeru di Kabupaten Lumajang. 

Artinya, Tim SAR Gabungan masih akan melakukan pencarian hingga Kamis (16/12/2021).

Perpanjangan waktu ini diberikan karena tim berhasil menemukan sejumlah titik yang menjadi lokasi dari 30 korban yang masih terjebak abu vulkanik.

Namun, karena medan sangat sulit dan berat, sehingga di hari sebelumnya tim masih melakukan pemetaan cara evakuasi korban.

"Dalam masa perpanjangan waktu kami optimalkan pencarian yang diindikasi masih di daerah-daerah terdampak," katanya pada awak media di Lumajang.

Kurun waktu tiga kemudian, Tim SAR Gabungan bakal fokus melakukan pencarian di lima tempat.

Pertama, area tambang di Dusun Curah Kobokan, Desa Supit Urang, Kecamatan Pronojiwo.

Selanjutnya, tiga dusun di Desa Sumber Wuluh, Kecamatan Candipuro, yakni Dusun Kamar Kajang, Dusun Kebondeli, dan Dusun Kampung Renteng.

Sedangkan, titik terakhir, berada di kawasan tambang pasir Haji Satuhan.

"Kami berharap dalam kondisi apapun korban semua bisa ditemukan secepatnya," pungkasnya.

BACA BERITA GUNUNG SEMERU MELETUS LAINNYA

Halaman 2/2
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved