Sapi Faisal Asal Mojokerto Juara di Kontes Sapi Bupati Jember Cup 2025, Bobot Ternak 1,4 Ton
Faisal, peternak asal Mojokerto raih juara Bupati Jember Cup 2025 dalam lomba kontes sapi, dengan bobot ternaknya 1,4 ton.
Penulis: Imam Nahwawi | Editor: irwan sy
Ringkasan Berita:
- Sapi milik Faisal (peternak Mojokerto) meraih juara Bupati Jember Cup 2025 di kelas ekstrem bebas. Bobot sapi mencapai 1.405 kg.
- Sapi tersebut dicatat sebagai yang ketiga terberat di dunia dan mencetak rekor nasional baru.
- Pemkab Jember menggelar kontes ini untuk mendukung sektor peternakan, memperkuat ketahanan pangan, dan mendorong daya saing lokal.
- Event ini menjadi wadah edukasi bagi peternak muda.
- Penilaian dilakukan objektif dengan melibatkan PPSI (Persatuan Peternak Sapi Indonesia).
SURYA.co.id, JEMBER - Faisal, peternak asal Mojokerto raih juara Bupati Jember Cup 2025 dalam lomba kontes sapi, dengan bobot ternaknya 1,4 ton.
Peternak dengan julukan Sapi Sapi Jagat ini mampu mengalahkan puluhan, peternakan yang ikut festival dan expo sapi Bupati Cup di Stadion Jember Sport Garden, sejak 1-2 November 2025.
Baca juga: Jelang Akhir 2025 Masih Ada 300 Titik Proyek Perbaikan Jalan, Pemkab Jember: Selesai Sesuai Jadwal
Trophy pemenang kontes tersebut diserahkan langsung oleh Penjabat (Pj) Sekretaris Daerah (Sekda) Jember Jupriono.
"Sapi milik Faisal dari Mojokerto menjadi juara kelas ekstrem bebas dengan bobot 1.405 kilogram," ujar Sekda Pemkab Jember Jupriono, Senin (3/11/2025).
Menurutnya, ternak tersebut tercatat sebagai sapi ketiga terberat di dunia, bahkan mencetak rekor nasional baru.
"Event ini menjadi wadah edukasi dan motivasi bagi peternak muda dalam mengembangkan potensi sapi lokal unggulan," kata pria yang akrab disapa Jupri.
Pengembangan Peternakan
Lebih lanjut, kata dia, Pemkab Jember sengaja menggelar kontes ini, guna dukungan pengembangan sektor peternakan.
"Kegiatan ini bagian dari upaya memperkuat ketahanan pangan nasional dan mendorong peternak lokal, agar mampu berdaya saing di tingkat nasional maupun internasional," imbuh Jupri.
Oleh karena itu, Jupri juga melibatkan Persatuan Peternak Sapi Indonesia (PPSI) dalam kontes ini, agar penilaian terhadap peserta lebih objektif.
"Pemkab Jember berkomitmen untuk mendukung kegiatan peternakan secara berkelanjutan," tambahnya.
| Sosok Ratu Dewa, Wali Kota Palembang yang Datangi Siswi SD Diduga Dipukul Guru hingga Mata Lebam |
|
|---|
| Kunjungi Keluarga Korban Longsor Trenggalek, Mas Ipin Sediakan Pengungsian dan Solusi Jangka Panjang |
|
|---|
| Angin Kencang Terjang Bojonegoro Barat, Pohon Tumbang dan Lapak UMKM Porak-Poranda |
|
|---|
| Jadi Pilot Project Ekosistem Pertanian, Kekayaan Alam Jember Bisa Entas Pengangguran dan Kemiskinan |
|
|---|
| Jelang Akhir 2025 Masih Ada 300 Titik Proyek Perbaikan Jalan, Pemkab Jember: Selesai Sesuai Jadwal |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/surabaya/foto/bank/originals/KONTES-SAPI-Sekda-Pemkab-Jember-Jupriono-serahkan-piagam-kepada-pemen.jpg)
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.