Kronologi Penjaga Parkir di Surabaya Tewas Tertimpa Reruntuhan Dinding Mapolsek Dukuh Pakis
Penjaga parkir Dofir (43) tewas tertimpa reruntuhan dinding pagar Mapolsek Dukuh Pakis di Surabaya, Jatim, akibat angin kencang. Ini kronologinya
Penulis: Luhur Pambudi | Editor: Cak Sur
"Katanya orang perjalanan ke menuju puskesmas itu sudah sudah enggak ada. Kemudian langsung dibawa ke rumah duka. Langsung dibawa ke Madura sana," pungkasnya.
Penjelasan Kapolsek Dukuh Pakis
Kapolsek Dukuh Pakis, Kompol Masdawati Saragih, membenarkan insiden tersebut.
Ia menjelaskan, bahwa musibah ini terjadi karena pohon bergerak usai diterpa angin kencang.
"Iya musibah ketimpa pohon. Iya angin kencang baru kena ranting, iya betul (korban kena runtuhannya)," ujar Masdawati saat dihubungi.
Masdawati juga mengklarifikasi, bahwa bongkahan dinding yang ambruk adalah dinding pagar sisi utara, yang terletak di ujung belakang markas, bukan dinding sebuah ruangan di dalam Mapolsek.
"Tembok belakang. Pohon itu di parkir pasar. Jadi di luar pagar (kejadiannya). Bukan tembok ruangan polsek. Tapi dinding pembatas pagar," bebernya.
Mengenai penanganan korban, Masdawati mengungkapkan, pihaknya langsung mengevakuasi korban ke puskesmas terdekat.
Setelah dinyatakan meninggal, pihak keluarga meminta jenazah langsung dimakamkan di Madura.
"Iya dievakuasi ke puskesmas, langsung keluarga minta dimakamkan langsung. Langsung dibawa ke Madura," tutupnya.
penjaga parkir di Surabaya tewas
Mapolsek Dukuh Pakis
Surabaya
dinding Mapolsek Dukuh Pakis ambruk
Kompol Masdawati Saragih
Berita Surabaya
| Puluhan Ibu di Surabaya Tertipu Investasi Bodong Modus Alkes hingga Haji, Kerugian Miliaran Rupiah |
|
|---|
| Persebaya Vs Persis Solo: Bajul Ijo Pincang Tanpa 4 Pilar, Eduardo Perez Racik Strategi Ini |
|
|---|
| Dosen ITS Prof Bambang Sudarmanta Ungkap Sebab Motor Brebet Usai Isi Pertalite, Bukan cuma BBM-nya |
|
|---|
| Jalan Warga di Asem Jajar Surabaya Ditembok, Camat Bubutan Gandeng BPN Cari Solusi Sengketa Lahan |
|
|---|
| Biaya Pelunasan Haji 2026 Diperkirakan Lebih Murah, Kemenag Jatim Minta CJH Persiapkan Diri |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/surabaya/foto/bank/originals/Penjaga-Parkir-di-Surabaya-Tewas-Tertimpa-Reruntuhan-Dinding-Mapolsek-Dukuh-Pakis.jpg)
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.