Berita Viral
Sosok Cucun Syamsurijal Wakil Ketua DPR yang Minta Maaf Usai Sebut Program MBG Tak Perlu Ahli Gizi
Cucun Ahmad Syamsurijal, Wakil ketua DPR RI menjadi sorotan usai menyebut Badan Gizi Nasional tak perlu lagi merekrut ahli gizi.
"Saya menyampaikan permohonan maaf apabila dinamika pembahasan di dalam ruangan terkait tuntutan aspirasi sempat menjadi konsumsi publik dan dianggap menyinggung profesi ahli gizi," ujar Cucun melalui pernyataan tertulisnya di media sosial Instagram.
Pada Senin (17/11/2025), Cucun telah bertemu dengan Badan Gizi Nasional (BGN) dan Persagi di Kompleks Parlemen, Jakarta.
Usai pertemuan, Cucun menjelaskan bahwa usulan perubahan istilah tersebut justru berawal dari BGN yang mengutarakan kesulitannya mencari ahli gizi dalam rapat kerja dengan Komisi IX DPR.
Menurut Cucun, responsnya ingin mengingatkan dampak dari penghilangan nomenklatur "ahli gizi" yang diusulkan peserta forum.
"Teman-teman ahli gizi ini sudah tahu di bawah. Menyampaikan usulan, ada kalimatnya enggak sedikit, jangan pakai embel-embel apa? Ahli gizi, kalau memang mau diganti,” kata Cucun.
"Kalau mau diganti, jangan pakai embel-embel ahli gizi. Kita respons, kita akan bawa, kalau memang misalkan seperti ini, nanti justru profesinya yang akan tereliminir sama yang profesi-profesi lain," jelasnya.
Cucun memastikan bahwa usulan perubahan istilah dari ahli gizi menjadi quality control atau pengawas makanan bergizi yang sempat mencuat masih sebatas wacana.
Siapakah Cucun Syamsurijal?
Cucun Ahmad Syamsurijal merupakan seorang politisi dari Partai Kebangkitan Bangsa atau PKB.
Pria kelahiran Bandung, Jawa Barat pada 8 November 1972 itu, saat ini menjabat sebagai Wakil Ketua DPR RI, dengan fokus pada bidang kesejahteraan rakyat.
Cucun bukan sosok asing di parlemen.
Ia menjadi Anggota DPR RI selama tiga periode berturut-turut, yakni pada periode 2014–2019, 2019–2024, dan 2024-2029.
Saat pemilu 2024 silam, Cucun berhasil mendapatkan suara terbanyak hingga akhirnya mendapat kursi di Senayan untuk mewakili daerah pemilihan Jawa Barat II, yang meliputi Kabupaten Bandung dan Kabupaten Bandung Barat.
Berdasarkan penelusuran Tribunnews, Cucun telah menyelesaikan studi dari jenjang S1 hingga S3, dan kini menyandang gelar Doktor di bidang Administrasi Publik.
Berikut riwayat pendidikan Cucun Ahmad Syamsurijal:
- S1, Peradilan Agama dari Institut Agama Islam Cipasung dan lulus tahun 1996
Cucun Syamsurijal
Badan Gizi Nasional (BGN)
ahli gizi
Makan Bergizi Gratis
Wakil Ketua DPR
Multiangle
Meaningful
SURYA.co.id
| Perjuangan Eva Nandha Anak Tukang Bangunan Jadi Wisudawan Terbaik UNESA Raih IPK 3,91 |
|
|---|
| Anak Menkeu Purbaya Bikin Sayembara Rp160 Juta untuk Tangkap Penyebar Fitnah Sang Ayah |
|
|---|
| Ombudsman Usut Pungli Ratusan Juta di Sekolah Usai Insiden Guru Banting Nasi Kotak |
|
|---|
| Sosok KGPH Benowo dan GKR Timoer Rumbai yang Dulu Berseteru, Kini Kompak Soal Pakubuwono XIV |
|
|---|
| Sosok Medan Amrullah, Guru Muda Jombang yang Raup Jutaan Rupiah per Hari dari Konten AI |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/surabaya/foto/bank/originals/Cucun-Syamsurijal-dan-ahli-gizi-MBG.jpg)