Berita Viral

Sosok Munawar AR Anggota DPRA yang Sebut Kekejaman Pengeroyok Arjuna di Masjid Mirip Tentaran Israel

Inilah sosok munawar AR, anggota DPRA yang blak-blakan sebut kekejaman pengeroyok Arjuna di masjid mirip tentara Israel.

Kolase Dok.Polres Sibolga dan Tribunnews.com
PEMUDA DIKEROYOK - (Kiri) Tampang 5 tersangka pembunuhan mahasiswa di Masjid Agung Sibolga saat ditangkap polisi dan (Kanan) Tangkap layar video viral saat korban dianiaya di Masjid Agung Sibolga. 

Ia menegaskan, keadilan harus ditegakkan agar tidak ada lagi korban serupa.

"Kasus ini harus dikawal sampai pelaku benar-benar dihukum berat."

"Jangan sampai hukuman ringan yang membuat keluarga korban terluka untuk kedua kali," tambahnya.

Sementara itu, Sudirman Haji Uma, anggota DPD RI asal Aceh, juga mengecam keras tindakan tersebut.

Ia menyebut bahwa perbuatan para pelaku telah mencoreng kesucian rumah ibadah.

“Kita mengutuk keras atas peristiwa tragis yang menimpa saudara Arjun,” katanya, dikutip dari Serambinews.com.

Nada serupa disampaikan oleh Azhari Cagee, senator Aceh lainnya. Ia menilai, hukuman mati layak dijatuhkan sebagai bentuk keadilan setimpal.

“Agar hal serupa tidak terjadi di daerah-daerah yang lain, maka kita meminta agar pelaku dihukum dengan tegas."

“Tindakan yang menghilangkan nyawa maka harus dibayar dengan nyawa, harus setimpal," ucapnya.

Sosok Munawar AR

Munawar AR, yang akrab disapa Ngoh Wan, adalah salah satu anggota Dewan Perwakilan Rakyat Aceh (DPRA) periode 2024–2029 dari Partai Kebangkitan Bangsa (PKB).

Ia mewakili Daerah Pemilihan 1 yang meliputi Kota Banda Aceh, Aceh Besar, dan Kota Sabang, dengan perolehan sekitar 15 ribu suara pada Pemilu 2024.

Dalam struktur DPRA, Munawar AR dipercaya sebagai Ketua Fraksi PKB, posisi yang menandakan peran pentingnya dalam menentukan arah kebijakan partai di parlemen Aceh.

Ia juga menjadi anggota tim inti revisi Undang-Undang Pemerintahan Aceh (UUPA), yang merupakan salah satu agenda besar politik daerah saat ini.

Selain aktif di parlemen, Munawar dikenal vokal terhadap isu-isu ekonomi Aceh.

Ia pernah menyoroti potensi kerugian daerah hingga Rp372 miliar per tahun akibat ekspor CPO Aceh yang dilakukan lewat Sumatera Utara, dan mendorong pemerintah membangun pelabuhan ekspor khusus CPO di Aceh agar keuntungan bisa dinikmati masyarakat setempat.

Halaman 2/3
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved