Viral Video Siswa SD Susuri Jalan Berlumpur di Nganjuk, Kang Marhaen Turun Tangan Tinjau Lokasi
Video siswa SD susuri jalan berlumpur di Nganjuk, Jatim, viral. Bupati Marhaen Djumadi turun tangan tinjau lokasi dan siapkan langkah perbaikan.
Penulis: Danendra Kusumawardana | Editor: Cak Sur
Istimewa/Dokumentasi Pemkab Nganjuk
TINJAU LOKASI - Bupati Nganjuk, Marhaen Djumadi meninjau lokasi jalan rusak yang viral di media sosial, beberapa hari lalu. Pemkab Nganjuk menyiapkan langkah strategis guna menanganinya.
Dusun Tegalabe dihuni 17 kepala keluarga dan mengandalkan jalan ini untuk menuju Desa Perning. Meski ada jalur alternatif, kondisinya dinilai lebih ekstrem dan hanya aman dilewati motor trail.
“Anak-anak harus berangkat dan pulang sekolah dengan aman. Kami bergerak cepat,” tambah Kang Marhaen.
Selain ruas di Dusun Tegalabe–Perning, Pemkab Nganjuk juga menargetkan perbaikan di sejumlah titik lain, seperti Desa Banggle–Desa Ketandan, Desa Sumbermiri–Banggle, Desa Perning, dan Desa Gemenggeng.
Baca Juga
| Jalan Sumbersuko-Wonolilo Ditutup Perbaikan, Sinergitas Eksekutif-Legislatif Untuk Infrastruktur |
|
|---|
| Usai Dilantik KSMI Langsung Geber Liga Nusantara Di Lapangan Thor Surabaya |
|
|---|
| Dosen Temui Menkeu Purbaya, Adukan Tukin Tak Dibayar hingga Tunjangan Fungsional Mandek 18 Tahun |
|
|---|
| Tidak Ada Lonjakan Harga, Disperdagin Kediri Pastikan Stok Aman Hingga Akhir Tahun |
|
|---|
| Sinergi AutoLaris dan AutoStock kian Permudah Bisnis Online Dropshipper di e-Commerce di Tanah Air |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/surabaya/foto/bank/originals/Bupati-Nganjuk-Marhaen-Djumadi-meninjau-lokasi-jalan-rusak-yang-viral.jpg)