KPK Tangkap Bupati Ponorogo
Sosok Agus Pramono Sekda Ponorogo yang Ditangkap KPK Bareng Bupati Sugiri Sancoko, Istri Ikut Lelang
Inilah sosok Agus Pramono, Sekretaris Daerah (Sekda) Ponorogo yang ikut ditangkap dalam OTT KPK bersama Bupati Sugiri Sancoko.
Penulis: Pramita Kusumaningrum | Editor: Musahadah
Agus Pramono menjabat Sekda Ponorogo sejak Sugiri Sancoko menjabat di periode pertama.
Selama mendampingi tugas Bupati Sugiri Sancoko dan Wakil Bupati Lisdyarita, Agus Pramono menyebut Bupati Sugiri memiliki mimpi besar tentang pembangunan infrastruktur dan pengembangan sektor pendidikan serta kesehatan yang akan mengubah Ponorogo lebih hebat.
“Seseorang yang memiliki mimpi besar akan menjadi besar ketika dapat merealisasikan mimpi-mimpinya,” kata Sekda Agus Pramono dalam sambutannya saat menghadiri acara Refleksi Dua Tahun Kepemimpinan Bupati Sugiri Sancoko - Wabup Lisdyarita di Pendopo Kabupaten, Senin (27/2/2023) malam.
Sekda Agus meyakini Bupati Sugiri adalah sosok pemimpin yang mampu merealisasikan mimpi besarnya.
Berikut fakta-fakta:
Masuk Bursa Pj Wali Kota Madiun
Nama Sekretaris Sekda Ponorogo, Agus Pramono masuk dalam bursa Penjabat (Pj) Wali Kota Madiun.
Nama Sekda Ponorogo Agus Pramono diajukan ke Kementerian Dalam Negeri (Kemendagri) oleh DPRD Kota Madiun.
Agus Pramono tak sendiri, dua nama lainnya yang diajukan adalah Sekda Kota Madiun Soeko Dwi Handiarto dan Sekda Kabupaten Ngawi Mokh Sodiq Triwidiyanto.
Ketika dikonfirmasi, Agus Pramono memilih irit bicara tentang namanya masuk bursa Wali Kota Madiun.
Padahal, sebelumnya Agus Pramono juga diajukan oleh DPRD Madiun sebagai Pj Bupati Madiun.
“Sudah dua kali memang. Aku (saya) prinsipnya seperti air mengalir saja,” ujar Agus Pramono singkat, Rabu (6/12/2023).
Agus sendiri mengaku enggan berandai-andai, apakah nanti jika dipilih dan harus menanggalkan jabatan sebagai Sekda Ponorogo.
“Ya itu air mengalir,” katanya lagi.
“Saya pokoknya nderek (ikut) Pak Bupati (Sugiri Sancoko), Kalau Pak Bupati sudah berbicara ke njenengan (wartawan) ya itu. Sudah ya,” pungkas Agus Pramono.
“Muncul lagi ya? Ya semakin banyak kader Ponorogo masuk bursa Pj (Penjabat) bupati atau wali kota semakin bagus,” ujar Bupati Ponorogo, Sugiri Sancoko pada Senin (4/12/2023).
Sekda Ponorogo Agus Pramono
KPK Tangkap Bupati Ponorogo
Sugiri Sancoko
Bupati Ponorogo ditangkap KPK
Agus Pramono
Eksklusif
Multiangle
Meaningful
TribunBreakingNews
Running News
| Usai Pemeriksaan KPK di Mapolres, Bupati Ponorogo Sugiri Sancoko akan Dibawa ke Jakarta Hari Ini |
|
|---|
| Selain Bupati Ponorogo Sugiri Sancoko, KPK Tangkap 12 Orang Lainnya dalam OTT |
|
|---|
| Sesumbar Bupati Ponorogo Sugiri Sancoko Sebelum Ditangkap KPK: Tak Ada Suap Mutasi, Nyatanya Beda |
|
|---|
| Begini Respons PDIP Jatim Soal OTT KPK Jerat Bupati Ponorogo Sugiri Sancoko |
|
|---|
| Bupati Ponorogo Sugiri Sancoko Terjaring OTT KPK Usai Mutasi 138 Pejabat |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/surabaya/foto/bank/originals/Sekda-Pemkab-Ponorogo-Agus-Pramono-362025.jpg)
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.