Sosok Kaka Slank Yang Membumi, Lesehan Di Pendopo Bangkalan Sebelum Ikut Gubernur Tanam Mangrove

Turut bersamanya, unsur lengkap Forum Komunikasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) Kabupaten Bangkalan.

Penulis: Ahmad Faisol | Editor: Deddy Humana
surya/ahmad faisol
LESEHAN - Menunggu kedatangan Gubernur Jawa Timur, Khofifah Indar Parawansa, Kaka Slank memilih santai duduk lesehan bersama komunitas skuter elektrik di pelataran Joglo Pendapa Agung Bangkalan, Senin (3/11/2025). 

Ringkasan Berita:
  • Vokalis grup Slank, Kaka mengikuti festival mangrove di Bangkalan melalui penanaman mangrove di  pesisir Desa Martajasah, Kota Bangkalan.
  • Kaka Slank datang ke Bangkalan bersama komunitas motor listrik sekaligus mengkampanyekan pelestarian lingkungan melalui tanam mangrove.
  • Bersama Gubernur Jatim, Kaka Slank juga melepasliarkan burung laut di pesisir Bangkalan.

 

SURYA.CO.ID, BANGKALAN – Aktif dalam aktivitas menyelamatkan bumi, Kaka Slank juga sosok yang membumi. Frontman grup bank Slank itu tetap pribadi santai dan rendah hati saat berada di Pendapa Agung Bangkalan, Senin (3/11/2025) siang.

Pria bernama lengkap Akhadi Wira Satriaji itu duduk lesehan di pendopo sembari bercanda lepas dengan rombongan Electrico Riding Club, sebuah komunitas skuter elektrik.

Momen santai penuh keakraban itu dimanfaatkan kalangan masyarakat hingga sejumlah pejabat di lingkungan Pemkab Bangkalan untuk meminta foto bersama Kaka. 

Sambil duduk lesehan, suara gelak tawa bersama komunitas skuter elektrik sesekali terdengar renyah di telinga. 

“Ya begini (santai), ini karena di pendoponya bupati saja kita nahan-nahan. Ini komunitas motor, apalagi anak Jakarta, kalau di Jakarta untuk ngumpulnya susah. Tadi riding dari Surabaya, motor dari Jakarta,” ungkap Kaka kepada SURYA.

Sebelum nongkrong di Joglo Pendopo Agung, Kaka sempat berada di dalam ruang pringgitan bersama Bupati dan Wakil Bupati Bangkalan, Lukman Hakim dan Moch Fauzan Ja’far untuk menunggu kedatangan Gubernur Jawa Timur, Khofifah Indar Parawansa. 

Turut bersamanya, unsur lengkap Forum Komunikasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) Kabupaten Bangkalan. “Dua kali saya di Bangkalan, dua bulan lalu Slank main di Bangkalan, serulah,” terang Kaka. 

Ia tiba di Pendapa Agung Bangkalan dari Surabaya bersama rombongan mengendarai motor skuter elektrik sekitar pukul 11.00 WIB. 

Sebagaimana jadwal yang telah ditentukan dalam Festival Mangrove VIII Jawa Timur bertemakan, ‘Mangrove Harmony Ride Gubernur Jawa Timur bersama Kaka Slank’ yang digelar di pesisir Desa Martajasah, Kota Bangkalan.

Namun setelah sekitar 1 jam berada di dalam ruang pringgitan, Kaka akhirnya memutuskan keluar untuk bergabung bersama rekan-rekannya dari komunitas skuter listrik. 

Gubernur Khofifah akhirnya memasuki Pendapa Agung Bangkalan sekitar pukul 14.15 WIB dan langsung menuju deretan kendaraan skuter elektrik yang disediakan untuk menuju lokasi tanam mangrove.

Kaka menjelaskan, ia telah banyak berkolaborasi bersama komunitas untuk bermacam kegiatan namun yang paling sering adalah kegiatan menanam bersama instansi kehutanan, khususnya Mangrove for Coastal Resilience (M4CR). 

“Cuma momen ini saya berangkat bareng komunitas electrico riding club, sudah beberapa titik ngikut bareng, riding dan menanam terus camping. Sekarang di Jawa Timur, sudah di Banyuwangi dan sekarang di Bangkalan,” tuturnya.

Tanam Mangrove Sebagai Investasi 

Di balik sikap santai dan rendah hati, sosok Kaka mendadak berubah serius ketika disinggung tentang kepedulian terhadap lingkungan. 

Sumber: Surya
Halaman 1/2
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved