Depresi Dihantam Perceraian Dan Masalah Ekonomi, Duda 34 Tahun Di Tuban Pilih Cara Drastis
Saksi terkejut melihat korban yang sudah kaku di ruang tamu rumahnya. “Pertama kali diketahui oleh tantenya,” kata Khoirul
Penulis: Muhammad Nurkholis | Editor: Deddy Humana
SURYA.CO.ID, TUBAN - Diduga mengalami depresi, seorang pria berinisial S (34) melakukan aksi nekad dengan mengakhiri hidupnya, Selasa (21/10/2025). Cara drastis itu dilakukan duda sebatang kara itu setelah dikabarkan bercerai dengan istrinya beberapa wakt lalu.
Korban ditemukan dalam posisi menggantung di ruang tamu rumahnya di Kecamatan Jenu sekitar pukul 14.20 WIB. Ia diketahui baru sebulan pulang ke kampung halamannya setelah lama merantau dari Jakarta.
Plt Kapolsek Jenu, IPTU Khoirul Unsa menjelaskan bahwa peristiwa tersebut pertama kali diketahui oleh tante korban yang mengantarkan secangkir kopi.
Saksi terkejut melihat korban yang sudah kaku di ruang tamu rumahnya. “Pertama kali diketahui oleh tantenya,” kata Khoirul.
Mengetahui hal itu, keluarga segera melapor ke pihak desa yang kemudian diteruskan ke kepolisian. Petugas yang tiba di lokasi langsung melakukan olah tempat kejadian perkara (TKP) dan pemeriksaan jasad korban, dibantu tenaga medis dari Puskesmas Jenu.
Dari hasil pemeriksaan, tidak ditemukan tanda-tanda kekerasan pada tubuh korban. Ia dipastikan meninggal akibat bunuh diri. Pihak keluarga menolak dilakukan autopsi dan meminta agar jenazah segera dimakamkan.
Di lokasi kejadian, petugas juga menemukan secarik surat yang diduga ditulis korban sebelum meninggal. Dalam surat tersebut, korban menuliskan permintaan maaf kepada orangtuanya.
Dugaan sementara, korban mengalami depresi akibat perceraian dan tekanan ekonomi. “Pemicunya kemungkinan karena faktor ekonomi, korban sudah tidak lagi bekerja,” pungkasnya. *****
bunuh diri
depresi picu bunuh diri
duda di Tuban bunuh diri
tulis wasiat sebelum akhiri hidup
meninggal setelah bercerai
Tuban
Polsek Jenu Polres Tuban
SURYA.co.id
| Polisi Ungkap Fakta Baru Kasus Ibu di Banyuwangi Kubur Bayi yang Baru Dilahirkannya |
|
|---|
| Sosok Imron Amin, Wakil Ketua MKD DPR yang Beber Alasan Ringankan Sanksi Ahmad Sahroni dan Uya Kuya |
|
|---|
| Sederet Pemain Muda Persebaya Surabaya Diprediksi Turun di Laga Kontra Persik Kediri |
|
|---|
| Ini Wilayah Rawan Bencana Banjir dan Angin Kencang Kota Blitar , BPBD Imbau Warga Waspada |
|
|---|
| Kronologi Lengkap Pembunuhan Nenek Mutmainah Asal Jombang, Pelaku Mengaku Dendam |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/surabaya/foto/bank/originals/duda-di-Tuban-bunuh-diri-1.jpg)
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.