Ribuan Buruh Pabrik Rokok di Sidoarjo Terima BLT DBHCHT, Per Orang Terima Rp 1,8 Juta
Ribuan buruh pabrik rokok di Kabupaten Sidoarjo, Jawa Timur, BLT DBHCHT Pemerintah Kabupaten Pemkab Sidoarjo.
SURYA.CO.ID, SIDOARJO - Ribuan buruh pabrik rokok di Kabupaten Sidoarjo, Jawa Timur (Jatim), menerima BLT (Bantuan Langsung Tunai) dari Dana Bagi Hasil Cukai Hasil Tembakau (DBHCHT) Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Sidoarjo.
Terhitung, ada 5.443 orang buruh pabrik rokok yang mendapat BLT DBHCHT.
Setiap bulan mereka menerima uang sebesar Rp 300 ribu. Dana BLT tersebut dikucurkan selama enam bulan.
Artinya, setiap buruh menerima sebesar Rp 1,8 juta yang diterima.
“Penyaluran bantuan ini dilakukan dalam dua kali,” kata Wakil Bupati (Wabup) Sidoarjo Mimik Idayana di sela penyerahan BLT DBHCHT kepada para buruh pabrik rokok di Desa Ngaban, Kecamatan Tanggulangin, Sidoarjo, Rabu (19/5/2025).
Menurutnya, salah satu tujuan pemberian BLT DBHCHT ini, adalah untuk meningkatkan kesejahteraan masyarakat. Khususnya kesejahteraan buruh pabrik rokok yang ada di Sidoarjo.
"Kami sangat berharap, semoga bantuan ini dapat dirasakan buruh pabrik rokok yang ada di Sidoarjo," kata Wabup Mimik.
Ia juga berharap, penyaluran BLT DBHCHT ini akan meningkatkan daya beli masyarakat.
Untuk itu, Mimik berpesan, agar bantuan tersebut digunakan untuk memenuhi kebutuhan sehari-hari, bukan untuk keperluan yang tidak penting.
Sementara, menurut Kepala Dinas Sosial Sidoarjo, Ahmad Misbahul Munir, BLT DBHCHT diberikan kepada warga Sidoarjo yang bekerja sebagai buruh pabrik rokok.
Mereka berasal dari 75 pabrik rokok di Kabupaten Sidoarjo.
Dikatakannya, sebagaian besar penerima BLT DBHCHT merupakan buruh pabrik rokok di bagian produksi. Selebihnya buruh pabrik rokok di bagian administrasi.
"Sasaran dari penerima BLT ini adalah para buruh pabrik rokok dan buruh pabrik rokok yang bertugas di bagian administrasi. Tentu, kami sangat berharap, bantuan ini benar-benar bisa bermanfaat,” ujarnya.
| Rekam Jejak Gubernur Riau Abdul Wahid yang Kena OTT KPK, Pernah Jadi Kuli Bangunan hingga Direktur | 
				      										 
												      	 | 
				    
|---|
| Ramalan Cuaca Surabaya Hari Ini 4 November 2025: Hujan pada Siang Hari, Jangan Lupa Bawa Jas Hujan | 
				      										 
												      	 | 
				    
|---|
| Bacaan Wirdul Latif Pagi Lengkap Arab, Latin dan Artinya | 
				      										 
												      	 | 
				    
|---|
| Lirik Hawin Alaina Lengkap Teks Arab, Latin dan Terjemahan | 
				      										 
												      	 | 
				    
|---|
| Lirik Huwannur Lengkap dalam Teks Arab, Latin dan Maknanya | 
				      										 
												      	 | 
				    
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/surabaya/foto/bank/originals/Wabup-Sidoarjo-Mimik-Idayana-saat-penyerahan-BLT-DBHCHT-kepada-buruh-pabrik-rokok.jpg)
                
												      	
												      	
												      	
												      	
												      	
				
			
											
											
											
											
											
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.