Berita Jember

Hujan Angin Dahsyat Bikin 9 Lokasi di Jember Berantakan, 20 Pohon Tumbang dan 23 Rumah Rusak

Selain itu, kata Widodo, satu rumah rusak berat di Keluarahan Kebonagung, Kecamatan Kaliwates tepatnya di Jalan Kaswari

Penulis: Imam Nahwawi | Editor: Deddy Humana
surya/imam nawawi
Salah satu mobil tertimpa pohon tumbang akibat hujan disertai angin kencang di Jember, Kamis (25/1/2024). 


SURYA.CO.ID, JEMBER - Cuaca ekstrem di masa peralihan memasuki musim hujan masih terus mengancam wilayah Jatim. Disertai angin kencang, derasnya hujan di Kabupaten Jember, Kamis (25/1/2024) siang membawa dampak sangat dahsyat hingga membuat sembilan permukiman porak poranda.

Hempasan angin berhujan yang terjadi sejak pukul 14.30 WIB itu mengakibatkan belasan pohon tumbang dan puluhan rumah rusak.

"Sebanyak 21 rumah di Perumahan Kebonagung, Kecamatan Gebang Patrang, RT 1 dan 2 RW 4 mengalami rusak ringan," kata Kepala Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Jember, Widodo Julinto.

Selain itu, kata Widodo, satu rumah rusak berat di Keluarahan Kebonagung, Kecamatan Kaliwates tepatnya di Jalan Kaswari. "Rumah itu milik warga bernama Ujang Suherman akibat terdampak angin kencang. Kondisinya rusak berat, kemudian ada dua warung dan satu mushala rusak ringan," kata Widodo.

Selain itu sebanyak 20 pohon bertumbangan di beberapa lokasi akibat bencana itu. Di antaranya tujuh batang pohon besar ambruk hingga menutup Jalan Arowana Jember.

"Kemudian ada empat pohon tumbang di Desa Dukuh Mencek, Kecanatan Sukorambi, dan menimpa satu rumah warga serta satu warung," paparnya.

Di saat yang bersamaan, Widodo mengungkapkan ada satu pohon mangga di Rumah Sakit Kaliwates Jember roboh menimpa sebuah mobil. Tidak hanya itu, sebatang pohon juga ambruk di Jalan Teratai, tiga di Jalan Kasuari, tiga di Jalan Kedawung. Bahkan didaerah Vila Bukit Cempaka ada satu pohon tumbang," paparnya.

Widodo mengaku belum menghitung total kerugian materiil akibat bencana pohon tumbang akibat hujan disertai angin kencang itu.

"Untuk kerugian masih akan dilakukan perhitungan oleh tim Jitupasna. Kepada masyarakat agar waspada bila turun hujan angin," ujar Widodo. *****

Sumber: Surya
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di
AA

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved