Berita Kediri

Pria Pencari Kayu di Kediri Tewas Digigit Anjing Pitbull, Diduga Pemicunya Hal Ini

Tak ada yang tahu kejadian persis tewasnya pencari kayu di Kediri yang digigit anjing pitbull. Diduga karena ini...

SURYA.co.id/Mohammad Romadoni
Anjing pitbull yang gigit pencari hingga tewas di Kediri. 

SURYA.co.id | KEDIRI - Kasus orang tewas digigit anjing ras Pitbull menuai perhatian banyak kalangan publik khususnya pecinta hewan, Dog Lovers.

Hal itu memicu berbagai spekulasi terkait kronologi kejadian yang sebenarnya.

Pasalnya, tidak ada yang tahu persis tragedi Sarju (73) digigit anjing ras Pitbull hingga tewas, ketika mencari kayu sisa pembongkaran kandang di Dusun Kroncong, Desa Purworejo, Kecamatan Kandat, Kabupaten Kediri.

"Apakah dia (korban) masuk ke dalam area kandang ayam yang dijaga Pitbull atau anjing yang keluar, kita nggak tahu," ujar Dhany Kusworo, dijumpai SURYA.co.id di kediamannya, Senin (22/1/2018).

Dhany Kusworo (38), yang merupakan anggota komunitas KDovers (Kelud Dog Lovers) menjelaskan Pitbull yang anjing penjaga akan totalitas menjaga daerah teritorialnya.

(5 Kisah Sarju, Pencari Kayu di Kediri yang Tewas Digigit Anjing Pitbull, yang Tak Banyak Orang Tahu)

(VIDEO - Anjing Pitbull di Kediri yang Gigit Orang hingga Tewas, Pemiliknya sempat Ditegur Warga)

(Anjing Pitbull Gigit Warga Kediri hingga Tewas, Siapa yang Salah?, Berikut Fakta-faktanya!)

Korban tewas digigit anjing pittbul (kiri) dan anjing yang menggigitnya (kanan).
Korban tewas digigit anjing pittbul (kiri) dan anjing yang menggigitnya (kanan). (surya/mohammad romadoni)

Pitbull selalu bersikap waspada tingkat tinggi saat berada di daerah yang dijaganya.

Sedangkan, kata Dhany, kemungkinan menyerang itu ada kalau daerah teritorial terusik atau merasa terancam maka Pitbull akan bereaksi.

Naluri hewan jika terancam secara otomatis akan mempertahankan diri.

Karena, hewan juga mempunyai pertahanan diri, meraka akan menyerang kalau ada pemicunya.

"Tidak hanya pada anjing atau kucing, ular pun kalau dia terganggu dan ada gerakan reflek atau spontan pasti menyerang itu naluri," bebernya.

Dipaparkannya, terkait reaksi akan berbeda-beda, pada anjing jenis apapun termasuk Pitbull akan diam terlebih dahulu mengamati, seakan dia berpikir kehadiran orang itu bisa menjadi ancaman bagi mereka atau tidak.

"Istilahnya, jarang ada kasus anjing tiba-tiba menyerang orang. Pasti sebelumnya ada sinyal warning dari anjing itu dan yang jelas ada pemicunya," bebernya.

(Trenyuh, Kurang 2 Bulan Menikah, Sejoli Ini Celaka Diseruduk Bus Pariwisata di Kota Malang)

(Beredar Video Cewek Dikeroyok Cewek, Ada yang Bilang Lokasinya Terjadi di Malang)

(Akhirnya Maia Estianty Memuji dan Ucapkan Kalimat Keramat untuk Ahmad Dhani, Ciee. . . Ciee. .)

"Manusia saja kalau daerah teritorialnya terusik dia bisa lebih galak lho daripada Pitbull," sambungnya.

Dipaparkannya, ketika berada pada situasi berhadapan dengan Pitbull atau anjing jenis lainnya upayakan tidak membawa kayu atau benda.

Karena hal itu bisa memicu perilaku menantang pada Pitbull.

"Mendingan, kayu tersebut dilempar untuk mengalihkan fokus dan pelan-pelan pergi. Jadi dianggapnya hal itu tidak berbahaya bagi dia," ungkapnya.

Namun rata-rata di lapangan, orang pasti reflek dan lari ketika berhadapan dengan anjing dan itu tidak dianjurkan.

Memang wajar kalau takut, tapi upayakan bisa mengendalikan diri dan tetap tenang.

"Jalan saja tidak usah lari," jelasnya.

Untuk diketahui, anjing ras cenderung memiliki kelebihan kecerdasan secara ikatan emosional dengan pemiliknya.

Karena itulah, owner harus mengubah mindset anjing Pitbull. Yakni, caranya memberikan treatment supaya Pitbull menjadi jinak.

"Kejadian ini merupakan peringatan keras buat para owner memelihara anjing Pitbull atau anjing mempunyai karakteristik khas, harus waspada," imbuhnya.

Informasinya, dua anjing ras Pitbull yang mengigit orang itu memang diperuntukkan untuk menjaga kandang peternakan ayam.

Pemilik Pitbull, Nazam Zulkarnain (47) diduga sengaja melepaskan Pitbull di area kandang peternakan ayam.

"Kalau di Desa Bedali, anjing diliarkan itu hal yang biasa. Banyak juga pemilik kandang peternakan ayam memelihara anjing untuk menjaganya," pungkasnya.

Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved