Lebaran 2016

PT KAI Tolak Penumpang yang Menggunakan Identitas Mencurigakan

Modus yang digunakan oleh calon penumpang berkartu identitas mencurigakan, kata dia, adalah dengan memalsukan ID.

antara
Ilustrasi tiket kereta api 

SURYA.co.id | JAKARTA - PT KAI menolak penumpang dengan kartu identitas mencurigakan, bahkan palsu.

"Tidak diizinkan masuk. Penipuan kartu identitas memang ditemukan, ada yang mencoba menggunakannya saat boarding," kata Executive Vice-President PT Kereta Api Indonesia DAOP I Jakarta John Robertho di Jakarta, Selasa (5/7/2016).

Dia mengatakan jika mendapati calon penumpang dengan kartu identitas mencurigakan pihaknya tidak akan berkompromi, terlebih ada yang tetap memaksa masuk.

"Memang belum ada pelaporan, kalau kedapatan kita usir saja," kata dia.

Modus yang digunakan oleh calon penumpang berkartu identitas mencurigakan, kata dia, adalah dengan memalsukan ID.

Tujuannya adalah mengelabui petugas agar bisa masuk dengan tiket yang kemungkinan tidak sama identitasnya dengan calon penumpang yang bersangkutan.

Terlebih saat ini, KAI hanya mengizinkan masuk bagi penumpang yang namanya sesuai terterta dengan di tiket, dibuktikan dengan kartu identitas seperti KTP, SIM dan paspor.

Pemalsuan ID, kata dia, bisa dilakukan calon penumpang atau dari calo tiket yang sengaja melakukan tindakan pemalsuan identitas.

Sumber:
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved