Saling Ejek di Sosmed, Pemuda Kedung Cowek Surabaya Tawuran Sambil Lempar Molotov
Ty (19) sejak Senin malam diamankan polisi usai terlibat tawuran di depan gapura kampung di Jalan Kedung Cowek Surabaya
Penulis: Tony Hermawan | Editor: irwan sy
SURYA.co.id | SURABAYA - Ty (19) sejak Senin malam diamankan polisi usai terlibat tawuran di depan gapura kampung di Jalan Kedung Cowek Surabaya, Senin (9/9/2025) dini hari sekitar pukul 02.00 WIB.
"Senin malam anak saya dijemput Polsek Kenjeran. Polisinya bilang bahwa anak saya hanya dimintain keterangan namun hingga Selasa (9/9/2025) siang kok belum pulang,” ujar Sari, ibu Ty.
Kapolsek Kenjeran Kompol Yuyus Andriastanto menyebut tawuran tersebut telah ditindak.
Sejumlah pelaku berhasil diamankan setelah dilakukan penyelidikan.
Hasilnya, sejak Senin sore beberapa pelaku diamankan secara bertahap.
“Total ada sembilan orang yang berhasil kami amankan berikut senjata tajam yang mereka gunakan," ujar Kompol Yuyus Andriastanto.
Kapolsek menuturkan, tawuran itu bermula aksi saling ejek di media sosial.
Ada dua akun media sosial milik dua kelompok saling menghina.
Kedua kelompok itu lantas saling menantang untuk bertarung di jalan raya.
Menurutnya, penangkapan ini masih akan terus dikembangkan.
Kemungkinan jumlah yang diamankan bisa bertambah.
Setelah semua tertangkap pihaknya akan membeberkan kronologi dan peran masing-masing yang ditangkap.
Saat tawuran terjadi situasi kampung sempat panik.
Kedua kelompok akhirnya membubarkan diri setelah salah satu kubu mundur karena kalah jumlah.
Sekretaris RT 4 RW 3 Kalilom Lor, Dedi, masih ingat jelas suasana mencekam dini hari itu.
Ada dua botol molotov tiba-tiba meledak di depan gapura kampung.
Api sempat membakar paving dan tanaman di sekitar lokasi.
“Warga langsung panik, takut apinya merembet ke rumah. Untung cepat disiram air,” tandas Dedi.
Babak Baru Kasus Kematian Diplomat Arya Daru: Pengakuan Siswanto Penjaga Kos Dibantah Meta Ayu |
![]() |
---|
Giliran Bupati Garut Tetapkan KLB Kasus Keracunan MBG, 131 Siswa Masih Dirawat |
![]() |
---|
Kronologi Penculikan Penjual Cireng di Garut 4 Pelaku Ditangkap, Motif Cemburu? |
![]() |
---|
Dispendik Jatim Perkuat Literasi Digital Para Pelajar Lewat Pelatihan Koding dan Pemanfaatan AI |
![]() |
---|
Daftar Harga BBM Terbaru di Surabaya dan Daerah Lain per 1 Oktober 2025: Pertamina hingga Shell Naik |
![]() |
---|
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.