Ribuan Warga Padati Sparkling Nganjuk Carnival Part 4, Tampilkan Perpaduan Budaya Etnik dan Modern

Sparkling Nganjuk Carnival 2025 hadir meriah dengan tema Sila Alugara, ribuan warga padati acara budaya dan kreativitas di Nganjuk, Jatim

Penulis: Danendra Kusumawardana | Editor: Cak Sur
Istimewa/Dokumentasi Diskominfo Nganjuk
SEMARAK - Sparkling Nganjuk Carnival Part 4 bertema "Sila Alugara" berlangsung semarak di Kabupaten Nganjuk, Jawa Timur, Sabtu (18/10/2025). Kegiatan itu diikuti 238 peserta dari berbagai jenjang sekolah mulai dari SD, SMP, SMA, SMK serta peserta umum. 
Ringkasan Berita:
  • Sparkling Nganjuk Carnival 2025 digelar meriah dengan tema "Sila Alugara", diikuti 238 peserta dari Jatim hingga luar daerah.
  • Ribuan warga padati acara budaya yang memadukan busana etnik-modern serta seni pertunjukan khas Nganjuk, Jawa Timur (Jatim).
  • Pemkab Nganjuk berharap acara ini jadi agenda tahunan guna dorong pariwisata dan ekonomi kreatif daerah.

SURYA.CO.ID, NGANJUK – Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Nganjuk di Jawa Timur (Jatim), kembali menggelar ajang tahunan Sparkling Nganjuk Carnival Part 4 bertema “Sila Alugara”, Sabtu (19/10/2025).

Kegiatan yang berlangsung semarak ini, sukses menyedot perhatian ribuan warga yang memadati lokasi acara. 

Para peserta tampil memukau dengan busana unik yang memadukan unsur etnik dan modern, lengkap dengan penampilan seni serta pertunjukan budaya khas berbagai daerah.

Acara ini juga dimeriahkan oleh kehadiran Putri Indonesia Pendidikan dan Kebudayaan 2024, Melati Tedja.

Peserta dari Berbagai Daerah

Bupati Nganjuk Marhaen Djumadi, mengapresiasi seluruh peserta dan pihak yang telah berpartisipasi. 

Ia menyebut, antusiasme masyarakat menjadi kunci suksesnya gelaran Sparkling Nganjuk tahun ini.

“Saya bangga karena Sparkling Nganjuk diikuti hampir seluruh kabupaten/kota di Jawa Timur, bahkan dari luar daerah seperti Bandung, Jakarta, Kendari hingga Manado,” ujar Bupati yang akrab disapa Kang Marhaen.

Ia menjelaskan, tema “Sila Alugara” dipilih karena sarat makna. 

Istilah tersebut mencerminkan semangat Nganjuk untuk terus berprestasi dengan kerja keras dan cerdas.

Diikuti 238 Peserta dari Berbagai Kalangan

Kegiatan ini diinisiasi oleh Dinas Kepemudaan, Olahraga, Kebudayaan, dan Pariwisata (Disporabudpar) Kabupaten Nganjuk, dan diikuti sebanyak 238 peserta. 

Mereka berasal dari berbagai jenjang pendidikan mulai SD, SMP, SMA, SMK hingga peserta umum.

Kepala Disporabudpar Nganjuk, Gunawan Widagdo, menjelaskan bahwa Sparkling Nganjuk Carnival merupakan bagian dari strategi pengembangan sektor pariwisata dan ekonomi kreatif.

“Acara ini menjadi wadah kreativitas generasi muda dalam bidang seni, budaya dan ekonomi kreatif. Sekaligus memperkuat citra Nganjuk sebagai destinasi budaya di Jawa Timur,” tegasnya.

Harapan Menjadi Agenda Tahunan Unggulan

Pemkab Nganjuk berharap, Sparkling Nganjuk Carnival bisa terus menjadi agenda tahunan unggulan yang mampu memperkuat identitas daerah, solidaritas masyarakat, serta mendorong pertumbuhan sektor ekonomi kreatif dan pariwisata lokal.

Sumber: Surya
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved