Patroli Dialogis Polsek Banyuwangi Sambil Bawa Jamu dan Kopi Keliling Gratis
Mereka menyasar warga yang berbelanja di pasar dan warga yang berolahraga di area Taman Blambangan Banyuwangi
Penulis: Aflahul Abidin | Editor: Titis Jati Permata
Ringkasan Berita:
- Cara unik Polsek Banyuwangi untuk menyapa warga. Berkeliling naik motor sambil bagikan jamu dan kopi gratis, Jumat (14/11/2025). Kali ini menyasar warga yang berbelanja di pasar dan warga yang berolahraga di area Taman Blambangan.
- Sembari menawarkan jamu dan kopi gratis, warga dan dua polisi berbincang dengan beragam tema
- Kapolsek Banyuwangi, AKP Hendry Christianto, menjelaskan, kegiatan ini digelar untuk mendekatkan polisi dengan warga.
SURYA.CO.ID, BANYUWANGI - Layanan patroli dialogis dilakukan Polsek Banyuwangi dengan cara yang berbeda, Jumat (14/11/2025)
Anggota polsek rela berkeliling menaiki sepeda motor sembari membawa jamu keliling (jamling) dan kopi keliling (kopling) yang diberikan gratis kepada warga.
Kedua anggota Polsek itu Brigpol Barani Fikarkorsinta yang berpatroli sambil membawa jamu keliling dan Brigpol Sulis Setyaningsih yang membawa kopi keliling.
Sasar Warga yang Berbelanja dan Berolahraga
Patroli jamling dan kopling digelar di Jl RA Kartini Banyuwangi, Jumat (14/11/2025). Mereka menyasar warga yang berbelanja di pasar dan warga yang berolahraga di area Taman Blambangan.
Baca juga: Penyebab Wanita 51 Tahun Tewas Usai Ngamar Bareng Brondong di Banyuwangi
Di sana, anggota polsek menggelar jamu dan kopi kelilingnya sambil menyapa warga.
Mereka menawarkan jamu dan kopi kepada siapapun yang melintas. Di sela minum jamu dan kopi, mereka berbincang dengan berbagai tema.
"Kalau ada yang mau disampaikan silakan,” ujar Brigpol Sulis, kepada warga.
Dekatkan Polisi dengan Warga
Kapolsek Banyuwangi, AKP Hendry Christianto, menjelaskan, jamling dan kopling digelar untuk mendekatkan polisi dengan warga.
Hal itu, kata dia, penting agar setiap keluhan dan aspirasi warga dapat tersampaikan kepada aparat.
“Sehingga dengan aspirasi, keluhan, dan pengaduan yang disampaikan masyarakat, kita bisa lebih cepat merespons," katanya.
Baca juga: Pantau Perdagangan Beras di Banyuwangi, Bapanas: Pastikan Harga Beras Terkendali dan Stok Aman
Dalam patroli ini, pihaknya juga meminta warga untuk berperan aktif menjaga kamtibmas. Lebih-lebih di wilayah Kecamatan Banyuwangi.
"Patroli jamling dan kopling dilakukan setiap hari dengan lokasi yang berpindah-pindah. Penentuan titik kunjungan disesuaikan dengan kebutuhan," katanya.
Warga Gembira Sambut Jamling dan Kopling
Sarana jamling dan kopling disambut antisias oleh warga. Mereka datang menggeruduk ketika kendaraan sudah diparkir.
Eva Juliatik, waega Kelurahan Tukangkayu, mengaku senang dengan bisa menikmati minuman gratis. Ia datang setelah tidak sengaja melintas di Jalan RA Kartini.
"Kalau bisa setiap hari ada, enak," selorohnya.
BACA BERITA SURYA.CO.ID LAINNYA DI GOOGLE NEWS
| Tabiat Suami Siri Perempuan Lansia Jombang yang Ditemukan Membusuk Diungkap Keluarga dan Tetangga |
|
|---|
| Daftar Barang Mewah Milik Dirut RSUD Ponorogo Disita KPK, Ada 25 Sepeda Balap Seharga Ratusan Juta |
|
|---|
| Beda Sosok KGPH Hangabehi dan KGPH Purboyo yang Sama-sama Nyatakan Diri Sebagai Raja Keraton Solo |
|
|---|
| Pemkab Lamongan Komitmen Lestarikan Hayati, Perbanyak Tanaman Endemik dan Lepas Burung |
|
|---|
| Hasil Autopsi Jasad Perempuan Lansia Jombang yang Ditemukan Membusuk, Suami Siri Diburu Polisi |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/surabaya/foto/bank/originals/banyuwangi-pasar-dan-warga-yang-berolahraga-di-area-Taman-Blambangan.jpg)
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.