Pembunuhan Vina Cirebon
Terlanjur Pitra Romadoni Ngotot Bantah Bukti Chat Vina Cirebon, Ternyata Timsus Kapolri yang Bongkar
Pitra Romadoni terlanjur ngontot bantah bukti chat Kasus Vina Cirebon, ternyata pertama kali dibeber oleh Timsus bentukan Kapolri.
Penulis: Putra Dewangga Candra Seta | Editor: Putra Dewangga Candra Seta
Setelah didatangi timsus Kapolri, sempat terbersit di benak Widi untuk menghubungi Mega, namun dia urungkan.
Dan ternyata setelah dari Widi, timsus Kapolri itu mendatangi Mega di tempat kerjanya beberapa jam kemudian.
Mega pun mendapat pertanyaan yang sama dengan Widi, dan ternyata jawaban mereka klop alias sama.
"Padahal saat itu belum ada komunikasi saya dan Mega, tapi ternyata sama, klop," ungkap Widi.
Setelah pertemuan itu, seminggu kemudian timsus kapolri datang lagi.
Kali ini Widi dan Mega ditemui secara bersama-sama.
Baca juga: Usai Somasi Titin Soal Iptu Rudiana, Elza Syarief Kini Sindir Terpidana Kasus Vina: Playing Victim
Seingat Widi, saat itu dia ditanya-tanya terkait jam-jam dia berkomunikasi dengan Vina.
Widi hanya memberi kisaran pukul 22.00 dan sebelum pukul 22.30 WIB.
Saat itu lah timsus membuka data hasil ekstraksi ponsel Vina.
Dan ternyata, ucapan dia dengan data hasil ekstraksi itu sesuai.
"Ketika timsus menyebutkan data baru ngeh," aku Widi.
Pitra Masih Bantah Bukti Chat
Sebelumnya, pengacara Iptu Rudiana, Pitra Romadoni, masih ngotot membantah bukti chat Kasus Vina Cirebon yang telah dibeberkan.
Pitra masih mempertanyakan bahwa bukti chat tersebut asli atau palsu.
Pasalnya, menurut penelusurannya, nomor Hp dalam chat tersebut bukanlah nomornya Vina.
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/surabaya/foto/bank/originals/Terlanjur-Pitra-Romadoni-Ngotot-Bantah-Bukti-Chat-Vina-Cirebon-Ternyata-Timsus-Kapolri-yang-Bongkar.jpg)
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.