Berita Viral
Buntut Kristian Hansen Bule Viral Perbaiki Jembatan Pakai Uang Donasi, Kades Mengamuk: Hanya Papan
Aksi bule asal Denmark, Kristian Hansen memperbaiki jembatan rusak di Kampung Sampela, Desa Samabahari, Wakatobi, Sulawesi Tenggara, berbuntut panjang
Penulis: Arum Puspita | Editor: Musahadah
SURYA.CO.ID - Aksi bule asal Denmark bernama Kristian Hansen memperbaiki jembatan rusak di Kampung Sampela, Desa Samabahari, Wakatobi, Sulawesi Tenggara, berbuntut panjang.
Kini, Kepala Desa Samabahari bernama Gamis marah-marah karena tak terima dengan aksi Kristian Hansen memperbaiki jembatan di wilayahnya menggunakan uang donasi.
Pasalnya, Gamis mengaku tak diberitahu bahwa Kristian Hansen hendak memperbaiki jembatan.
Gamis juga menyebut, sebenarnya jembatan itu masih layak digunakan hingga dua tahun mendatang.
"Yang dilakukan Youtuber ini sangat sangat mengecewakan karena tanpa sepengetahuan kami dari Pemerintah desa, dia melakukan sesuatu yang tidak kami ketahui," katanya dikutip dari akun Instagram @terang_media, Senin (1/7/2024).
Tak hanya itu, Gamis juga menjelaskan bahwa bule Denmark itu bukan memperbaki jembatan secara sepenuhnya, melainkan hanya penghubung ke penginapan dan bukan jalan umum.
Menurutnya, jembatan yang diperbaiki turis Denmark ini bukan jembatan umum, namun hanya penghubung rumah antar warga saja.
"Kemudian yang digantinya kemarin bukan hanya keseluruhan, tapi hanya sebuah papan atas."
"Seharusnya jembatan itu masih layak pakai satu atau dua tahun yang akan datang, hanya kenapa diperbaiki, karena itu bukan jembatan umum."
"Itu hanya penghubung ke rumah homestay keluarga," sambung Gamis.
Baca juga: Kisah Jon Terpaksa Jadi Pemulung usai Dicoret dari KK, Keluarga Menganggap Sudah Meninggal
Diwartakan sebelumnya, Kristian mendadak viral, karena kepeduliannya terhadap masyarakat Indonesia khususnya di pedalaman.
Di Wakatobi, Sulawesi Tenggara, tepatnya Kampung Terapung Sampela, Kristian berinisiatif membantu warga memperbaiki jembatan yang sudah rusak.
Dana perbaikan jembatan itu didapatkan dari donasi warganet.
Dalam tiga hari, ia pun berhasil mengumpulkan donasi sebesar Rp 75 juta.
Di unggahan Instagram pribadinya, Kristian membagikan cerita tentang pembangunan jembatan tersebut.
| Viral Warga Surabaya dan Jatim Ngeluh Motor Brebet Usai Isi Pertalite, Ini Penyebab dan Cara Ceknya |
|
|---|
| Kekayaan Heru Pambudi Sekjen Kemenkeu yang Bikin Minder Purbaya karena Ponsel Mewahnya, Total Rp71 M |
|
|---|
| Duduk Perkara Boyamin Saiman Gugat Pembebasan Bersyarat Terpidana Korupsi Setya Novanto |
|
|---|
| Gugat Pembebasan Bersyarat Eks Ketua DPR Terpidana Korupsi Setya Novanto , Ini Sosok Boyamin Saiman |
|
|---|
| Sosok Lettu Ahmad Faisal, Atasan yang Pukul hingga Cambuk Prada Lucky Namo Sampai Luka Serius |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/surabaya/foto/bank/originals/Sosok-Kristian-Hansen-Bule-yang-Perbaiki-Jembatan-di-Pedalaman-Indonesia-Kini-Ingin-Bangun-Masjid.jpg)
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.