Pilkada Gresik 2020
UPDATE Real Count Pilkada Gresik 2020 di pilkada2020.kpu.go.id: Yani dan Aminatun Unggul 51,1 Persen
Berikut update real count Pilkada Gresik 2020 yang dilansir dari www.pilkada2020.kpu.go.id hari ini, Kamis (10/12/2020) siang.
Penulis: Arum Puspita | Editor: Musahadah
Penulis: Arum | Editor: Musahadah
SURYA.CO.ID - Berikut update real count Pilkada Gresik 2020 yang dilansir dari www.pilkada2020.kpu.go.id hari ini, Kamis (10/12/2020) siang.
Menurut real count Pilkada Gresik 2020, pasangan calon (paslon) 1 Moh Qosim dan Asluchul Alif kalah dari rivalnya. Fandi Akhmad Yani–Aminatun Habibah.
Moh Qosim dan Asluchul Alif meraih 48,9% dengan 221.825 suara, sedangkan Yani dan Aminatun sebesar 51,1% dengan total 231.503 suara.
Data tersebut berdasarkan perhitungan di 1413 dari 2267 TPS yang tersedia di Gresik, artinya sudah 62,33% data terhitung.
Baca juga: Biodata Moh Qosim yang Unggul di Pilkada Gresik 2020 Versi Lembaga Survei, Lulusan S3 Untag Surabaya
Baca juga: Update Hasil Pilkada Gresik 2020: Qosim-Alif Sementara Unggul 51,0%, Paslon 2 Menang Versi Internal

Pada perhitungan suara sebelumnya, Kamis (10/12/2020) pagi, Moh Qosim dan Asluchul Alif unggul 51.0% dengan total 206.496 suara.
Sementara paslon 2 Fandi Akhmad Yani–Aminatun Habibah (Yani-Aminatun) meraih 49% dengan 198.444 suara.
Perhitungan berbeda terlihat dari data real count internal paslon 2, Rabu (9/12/2020).
Dari data internal Yani-Aminatun, paslon berjulukan NIAT itu mengklaim memperoleh 51,6 persen.
Melihat hasil real count internal tersebut, Gus Yani dan Bu Min bersama tim langsung sujud syukur di posko kemenangan, Dusun Srembi, Kecamatan Kebomas, Gresik, Rabu malam (9/12/2020).
Ketua tim pemenangan Niat, Khoirul Huda, mengucapkan selamat kepada Gus Yani sebagai Bupati Gresik yang baru. Pihaknya langsung menyampaikan hasil real count dari C1-KWK.
"Hasil real count malam ini, pasangan Niat pemenang di Pemilukada 2020. Pasangan nomor 01 memperoleh 48,84 persen, sedang pasangan Niat 51,16 persen," kata Huda, Rabu (9/12/2020).
Dari data tersebut, lanjut Huda, paslon Niat menang di sembilan kecamatan dan kalah di sembilan kecamatan di Gresik.
"Kita menang di angka 11.611 suara, atau 2,32 persen," tegasnya.
Pilkada Gresik 2020
Yani-Aminatun
Hasil Pilkada Gresik
Fandi Akhmad Yani
Hasil Pilkada Gresik 2020
Aminatun Habibah
Fandi Akhmad Yani-Aminatun Habibah
Moh Qosim-Aslucul Alif (QA)
Yani-Aminatun Klaim Menang
real count Pilkada Gresik 2020
Resmi Ditetapkan Bupati Terpilih, Gus Yani - Aminatun Habibah Ajak Qosim - Alif Bangun Gresik Baru |
![]() |
---|
Besok, KPU Tetapkan Gus Yani - Bu Min Bupati dan Wabup Gresik Terpilih, ini Program Prioritasnya |
![]() |
---|
Nasdem Gresik Desak KPU segera Tetapkan Calon Terlilih Pilkada Gresik 2020 |
![]() |
---|
Hasil Audit Laporan Dana Kampanye Pilkada Gresik 2020, ini Perbandingan Dana Kampanye Kedua Paslon |
![]() |
---|
KPU Kabupaten Gresik : Tingkat Partisipasi Pemilih di Pilkada Gresik 2020 Capai 81 Persen |
![]() |
---|