Berita Viral

Apa Alasan Ahmad Sahroni Bongkar Rumahnya Pasca Dijarah? Habiskan Biaya Rp 250 Juta, Ini Kata Mandor

Rumah Sahroni dibongkar dua pekan setelah rusak akibat amukan massa. Biaya pembongkaran mencapai Rp 250 juta. Apa alasannya bongkar rumah?

Kolase Tribunnews dan Tribun Jakarta
RUMAH SAHRONI DIBONGKAR - (kanan) Kondisi rumah Ahmad Sahroni di Jalan Swasembada Timur XXII, Kelurahan Kebon Bawang, Tanjung Priok, Jakarta Utara, dibongkar setelah menjadi sasaran penjarahan. 

Ringkasan Berita:
  • Pembongkaran rumah milik Sahroni di Tanjung Priok berlangsung selama dua minggu dengan biaya Rp 250 juta.
  • Bangunan berukuran 400 m⊃2; dan 13 meter itu diratakan menggunakan dua ekskavator.
  • Rumah tersebut sebelumnya dirusak dan dijarah oleh massa tak dikenal pada 30 Agustus 2025.

 

SURYA.co.id - Pengerjaan pembongkaran rumah milik anggota DPR RI, Sahroni, di Kelurahan Kebon Bawang, Tanjung Priok, Jakarta Utara, memakan waktu cukup panjang.

Proses perataan bangunan itu dimulai sejak 10 November dan ditargetkan rampung pada 24 November mendatang.

Untuk pekerjaan tersebut, Sahroni mengalokasikan biaya sekitar Rp 250 juta.

"Untuk pembongkaran dua minggu, biayanya itu sekitar Rp 250 juta. Kita hanya membongkar saja menggunakan alat berat ekskavator," ujar Abdullah, mandor yang mengawasi jalannya proyek pembongkaran rumah Ahmad Syahroni, melansir dari Tribunnews.

Bangunan yang diratakan memiliki luas sekitar 400 meter persegi dengan tinggi mencapai 13 meter.

Meski demikian, pihak pembongkar mengaku tidak mengetahui rencana pemilik rumah setelah lahan tersebut kosong.

"Kita hanya membongkar saja menggunakan dua alat berat ekskavator. Kalau selanjutnya mau dibangun kayak gimana enggak tahu," tambah Abdullah.

Rumah tersebut sebelumnya menjadi sasaran amukan massa tak dikenal pada Sabtu (30/8/2025).

Ratusan orang memasuki kawasan Jalan Swasembada Timur XXII dan melakukan aksi perusakan yang berujung pada penjarahan besar-besaran terhadap rumah Sahroni.

Kerusakan yang terjadi cukup parah: pagar rumah roboh, sejumlah mobil mewah dirusak, serta berbagai barang di dalam rumah dijarah, mulai dari perabotan, barang elektronik hingga uang tunai.

Meski begitu, beberapa barang disebutkan sempat dikembalikan oleh pelaku.

Nama Ahmad Sahroni semakin menjadi sorotan publik setelah berbagai pernyataannya terkait polemik kenaikan tunjangan DPR RI.

Ia sempat menyampaikan bahwa dorongan masyarakat untuk membubarkan DPR akibat polemik tersebut adalah sebuah kekeliruan. Dalam pernyataannya, Sahroni menyebut desakan tersebut sebagai tindakan yang "tolol".

Berbulan-bulan terbengkalai pasca penjarahan pada Agustus lalu, rumah Ahmad Sahroni di kawasan Kebon Bawang, Tanjung Priok, Jakarta Utara, dibongkar dan diratakan.

Baca juga: Kabar Terbaru Rumah Ahmad Sahroni Pasca Dijarah, Kini Dibongkar dan Diratakan

Sumber: Tribunnews
Halaman 1/3
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved