Honda DBL with Kopi Good Day 2024

Nyanyian Syahdu 'Last Night on Earth' dari Bhoners Mania Curi Perhatian Penonton DBL Surabaya 2024

Suporter setia SMA Kemala Bhayangkari 1 Surabaya (Smabhaone), Bhoners Mania, mencuri perhatian di DBL Surabaya 2024

Editor: irwan sy
DBL Indonesia
Suporter setia SMA Kemala Bhayangkari 1 Surabaya (Smabhaone), Bhoners Mania, mencuri perhatian di DBL Surabaya 2024 hari Minggu lalu dengan kolaborasi dadakan bersama Green Day. Mereka membawakan lagu 'Last Night on Earth' yang terekam jelas dalam ingatan penonton pertandingan. 

SURYA.co.id - Suporter setia SMA Kemala Bhayangkari 1 Surabaya (Smabhaone), Bhoners Mania, mencuri perhatian di DBL Surabaya 2024 hari Minggu lalu dengan kolaborasi dadakan bersama Green Day.

Mereka membawakan lagu 'Last Night on Earth' yang terekam jelas dalam ingatan penonton pertandingan.

Pertandingan tersebut merupakan laga terakhir bagi tim basket Smabhaone, dan Bhoners Mania menghadirkannya dengan penuh semangat dan dedikasi.

Pada kuarter ketiga, suporter menampilkan koreo spektakuler dengan latar belakang kuning muda yang menampilkan tiga personel band punk rock asal Amerika: Tre Cool di ujung kiri, Billie Joe Armstrong di tengah, dan Mike Dirnt di kanan.

Koreo tersebut juga menyertakan tulisan 'You Are The Moonlight of My Life Every Night', penggalan lirik dari lagu 'Last Night on Earth', yang semakin memperdalam makna penampilan tersebut.

Danieli Raffael, salah satu anggota Bhoners Mania, menjelaskan arti dari penggalan lirik yang ditampilkan dalam koreo.

“Kalian seperti cahaya rembulan yang menyinari langkah perjuangan kami,” ujar Raffael, menyampaikan pesan dukungan kepada tim basket SMA Kemala Bhayangkari 1.

Pembuatan koreo ini memakan waktu hanya empat hari, dengan para anggota Bhoners Mania bekerja keras hingga larut malam untuk memastikan penampilan tersebut siap tepat waktu.

“Kami bekerja keras selama empat hari, bahkan kurang. Anak-anak sampai lembur dan ada yang nginap di sekolah,” tambah Raffael.

Melalui koreo Green Day tersebut, Bhoners Mania ingin menyampaikan pesan dukungan yang kuat kepada tim basket sekolah mereka.

“Kami ingin agar tim basket lebih maju. Kami siap berjuang bareng-bareng dan saling mendampingi satu sama lain,” tutup Raffael.

Meskipun tim basket putra SMA Kemala Bhayangkari 1 mengalami kekalahan dengan skor 15-21 melawan SMA Santo Yusup, Bhoners Mania berhasil meninggalkan pesan bahwa mereka akan kembali dengan semangat dan versi terbaik mereka di Honda DBL with Kopi Good Day musim depan.

Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved