Lifestyle
5 Tanda Prediabetes, Kenali Agar Terhindar Diabetes, Makan Sedikit tapi Berat Badan Naik
Jika tidak segera ditangani kondisi ini akan dengan mudah berkembang menjadi diabetes.
Penulis: Wiwit Purwanto | Editor: Wiwit Purwanto
SURYA.CO.ID – Lebih baik mencegah daripada mengobati. Ada baiknya mengetahui pradiabetes, yakni kondisi ketika kadar gula darah seseorang melebihi batas normal, namun masih di bawah kategori diabetes.
Jika tidak segera ditangani kondisi ini akan dengan mudah berkembang menjadi diabetes.
Diabetes biasanya berlangsung seumur hidup dan berisiko komplikasi jika tidak ditangani dengan tepat.
Oleh karena itu sangat penting untuk mengenali gejala pradiabetes.
Pada tahap ini gula darah tinggi masih bisa dikendalikan dan sembuh sepenuhnya.
Mengenal resistensi insulin yang sebabkan gula darah tinggi
Insulin dikenal sebagai hormon alami yang mengatur kadar gula darah dalam tubuh kita dan mengubah makanan menjadi energi.
Hormon ini bertindak sebagai kunci yang membantu membuka sel-sel dalam tubuh Anda.
Setelah insulin membuka pintu sel Anda, glukosa meninggalkan aliran darah dan bergerak ke dalam sel.
Tubuh Anda menggunakan glukosa untuk menghasilkan energi.
Lalu bagaimana jika tubuh berhenti merespons insulin?
Fenomena ini disebut resistensi insulin.
Hal ini terjadi ketika sel-sel di hati, lemak, dan otot Anda gagal merespons insulin.
Saat itulah pankreas Anda mulai beraksi.
Pankreas mencoba melawan peningkatan kadar glukosa darah dengan menghasilkan lebih banyak insulin. Namun, jika sel-sel menjadi terlalu resistan terhadap insulin, kadar glukosa darah akan meningkat.
| Rebranding La Tulipe, Bukan Lagi Kosmetik ‘Ibu Ibu’ Kini Dekati Anak Muda |
|
|---|
| Konsep Sewa Perdana Gaun Pernikahan Banyak Disuka, ADARA Attire Beri Pilihan Ini |
|
|---|
| Garage Sale IIDI cabang Surabaya Diserbu Pengunjung, Ludes Dalam Sekejap |
|
|---|
| Aksi Live Cooking Chef Sarwan Bikin Menu Coto Makassar Di PRJ 2025 Diserbu Pengunjung |
|
|---|
| Tari Reog Cemandi, Jaranan Dan Periksa Mata Gratis Meriahkan HUT Ke-5 Wedangan Joglo |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/surabaya/foto/bank/originals/ilustrasi-penderita-diabetes-2.jpg)