Berita Viral
IMBAS Insiden Megawati Hangestri Tabrakan dengan Kapten Lee So-young, Nasib Tim Red Sparks Disorot
Megawati Hangestri bertabrakan dengan kapten tim Daejeon JungKwanJang Red Sparks, Lee So-young. Saat ini nasib Red Sparks disorot
Penulis: Arum Puspita | Editor: Adrianus Adhi
Selanjutnya, bakat Megawati ditemukan oleh Bank Jatim Surabaya.
"Di Bank Jatim Surabaya ada pembinaan anak-anak berprestasi itu untuk seluruh Indonesia," ujar dia.
Dari sana bakat Megawati kian melejit hingga ke tingkat internasional.
Dia pun tampil menawan bersama Red Sparks dalam Liga Korea hingga menyita perhatian media Korea Selatan.
Prawoto mengklaim prestasi dan ketenaran Megawati saat ini telah membangkitkan semangat para atlet voli lokal.
"Atlet Jember semakin bergairah untuk latihan, klub semakin banyak di Jember," ungkapnya.
Menurutnya, Megawati sosok pemain yang pandai mengatur emosi, lincah, memiliki power, serta kecepatan.
"Biasanya kan ada anak yang emosi, dia (Megawati) tidak," katanya.
Gaji Megawati Hangestri
Melansir dari Joongang Daily, pemain asing baru di Liga Voli Korea 2023/2024, termasuk Megawati, akan mendapatkan bayaran US$ 100 ribu atau setara dengan Rp1,589 miliar per tahun.
Megawati memulai kontrak dengan Red Sparks pada akhir Juli 2023.
Sementara kompetisi V-League 2023/2024 dimulai pada Oktober hingga Maret 2024 mendatang.
Bisa diperpanjang hingga April 2024 dengan kondisi tertentu.
Dengan terhitung sejak Juli 2023 atau dikontrak selama satu musim, sembilan bulan, nominal gaji pemain 24 tahun itu di kisaran Rp176,6 juta.
Diketahui, Megawati Hangestri Pertiwi kembali mengharumkan nama Indonesia di kancah internasional.
Kini Megawati mendapat julukan Megatron setelah dua kali menjadi most valuable player (MVP).
Saat itu, ia bersama timnya, Daejeon JungKwanJang Red Sparks, membekuk tim kuat tuan rumah di Liga Korea Selatan.
Dalam pertandingan itu, Megawati sukses mengemas 21 poin dengan 2 kali block point dan dua kali service ace serta 17 serangan.
Masuk Tim All Star
Megawati Hangestri dipastikan masuk dalam tim all star Liga Voli Korea untuk berlaga di Dodram 2023-2024 V-League All-Star Game.
Ia menjadi pebola voli asal Indonesia pertama yang bakal menjadi bagian dari skuad tersebut.
Selain Megawati, pemain Red Sparks lainnya yang bakal ikut bertanding adalah sang setter andalan Yoon Hye Syun. Laga eksibisi ini bakal diikuti oleh 40 atlet putra dan putri terpilih di Liga Voli Korea.
Sistem pemilihannya dilakukan berdasarkan voting terbuka secara online melalui situs resmi Federasi Bola Voli Korea (KOVO) mulai 5-11 Desember lalu, sehingga para pencinta voli Korea dapat ikut berpartisipasi dalam penentuan atletnya.
Seleksi tim all-star melahirkan total 59.117 suara dengan perolehan tertinggi didapat oleh pemain asal Heungkuk Life Insurance Kim Yeon Kyung dengan 39.813 suara.
Di sisi lain dari divisi liga putra, atlet yang mendapat suara terbanyak adalah Shin Young Seok asal klub Korea Electric Power Corporation dengan 29.031 suara.
Angka ini menjadi yang tertinggi, baik untuk divisi putri maupun putra dari musim 2020-2021.
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/surabaya/foto/bank/originals/IMBAS-Insiden-Megawati-Hangestri-Tabrakan-dengan-Kapten-Lee-So-young-Nasib-Tim-Red-Sparks-Disorot.jpg)
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.