BIODATA Kolonel Dany yang Mendadak Ditelepon Jenderal Dudung Bantu Warga Subang Penderita Lumpuh

Kolonel Dany Rakca mendadak ditelepon KASAD Jenderal Dudung Abdurachman untuk bantu warga Subang penderita kelumpuhan. Simak biodatanya.

Wikipedia
Danrem Cirebon Kolonel Dany Rakca. Ia Mendadak Ditelepon Jenderal Dudung Abdurachman Untuk Bantu Warga Subang Penderita Lumpuh. Simak profil dan biodatanya. 

SURYA.co.id - Inilah profil dan biodata Kolonel Dany Rakca yang mendadak ditelepon KASAD Jenderal Dudung Abdurachman untuk bantu warga Subang penderita kelumpuhan.

Kolonel Dany saat ini menjabat sebagai Danrem 063/Sunan Gunung Jati Cirebon.

Diketahui, aksi gerak cepat Jenderal Dudung menolong warga Subang yang mengalami kelumpuhan jadi sorotan.

Awalnya Kasad membaca pemberitaan di media cetak tentang orangtua yang merawat anaknya yang menderita tumor mata serta mengalami kelumpuhan.

Mengetahui hal itu, Kasad segera menghubungi Danrem 063/SGJ Cirebon Kolonel Dany Rakca untuk membawa Zaki ke RS Ciremai Cirebon.

Melansir dari Wikipedia, Kolonel Dany Rakca lahir 25 April 1970.

Ia adalah seorang perwira menengah TNI-AD yang mengemban amanat sebagai Danrem 063/Sunan Gunung Jati sejak tanggal 12 Maret 2022.

Dany Rakca, merupakan lulusan Akademi Militer (1992) yang berasal dari Infanteri.

Jabatan sebelumnya Paban II Kersamik/LN Ditkersamik Sesko TNI.

Riwayat Jabatan:

  • Dandim 0709/Kebumen (2011-2014)[4]
  • Kabagum Set Itjenad (2014-2015)
  • Kainfolahtadam V/Brawijaya (2015-2016)
  • Dosen Sesko TNI (2017-2019)
  • Paban II Kersamik/LN Ditkersamik Sesko TNI (2020-2022)[5]
  • Danrem 063/Sunan Gunung Jati (2022-Sekarang).

Diketahui, Kasad Jenderal Dudung Abdurachman didampingi Ketua Umum Persit Kartika Chandra Kirana (KCK) Ny. Rahma Dudung Abdurachman, Kamis (16/3/2023), menjenguk Zaki Mubarok (36), warga Subang penderita kelumpuhan yang sejak 24 Februari 2023 lalu dirawat di RSPAD Gatot Subroto, Jakarta Pusat.

Penanganan medis Zaki berawal dari Kasad membaca pemberitaan di media cetak tentang orang tua yang merawat anaknya yang menderita tumor mata serta mengalami kelumpuhan.

Mengetahui hal itu, Kasad segera menghubungi Danrem 063/SGJ Cirebon untuk membawa Zaki ke RS Ciremai Cirebon.

Selanjutnya, sejak 24 Februari 2023, warga Cimalaya Kulon ini dirujuk ke RSPAD Gatot Subroto untuk mendapatkan penanganan lanjutan.

Halaman
12
BERITATERKAIT
  • Ikuti kami di
    KOMENTAR

    BERITA TERKINI

    © 2023 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved