Pemprov Jatim
Momen Libur Nataru, Gubernur Khofifah Ajak Wisatawan Menikmati Jatim, Berikut Daftar Tempat Wisata
Gubernur Jawa Timur, Khofifah Indar Parawansa mengundang seluruh warga masyarakat Indonesia untuk berkunjung dan berwisata ke Jatim.
Penulis: Fatimatuz Zahro | Editor: Cak Sur
SURYA.CO.ID, SURABAYA – Gubernur Jawa Timur, Khofifah Indar Parawansa mengundang seluruh warga masyarakat Indonesia untuk berkunjung dan berwisata ke Jatim.
Pasalnya, provinsi Jawa Timur yang memiliki banyak kekayaan dan potensi pariwisata sangat cocok untuk dijadikan jujugan wisata keluarga.
Gubernur Khofifah mengatakan, Jatim memiliki segudang destinasi wisata yang menarik dan sangat cocok untuk liburan keluarga masyarakat Indonesia. Mulai wisata alam, wisata sejarah, wisata religi, wisata petualangan, wisata belanja hingga wisata kuliner serta banyak lagi.
Khofifah menjelaskan, selain wisata alam seperti pantai, air terjun, maupun pegunungan, Jatim juga memiliki banyak varian atraksi lain. Contohnya wisata budaya dan wisata buatan.
Wisata budaya, sebut Khofifah, selain juga mengedepankan faktor historik adapula yang memiliki nilai keagamaan di dalamnya, khususnya Islam.
"Saya mengundang semua wisatawan dalam dan luar negeri untuk bisa menikmati Jatim. Selamat berwisata di Jawa Timur. Semoga aman, nyaman serta membahagiakan," ucapnya.
Baca juga: Objek-Objek Wisata di Magetan Diprediksi Penuh Akhir 2022, Disparbud Akan Terapkan Buka Tutup
Tak hanya itu, Jatim juga memiliki 573 titik Desa Wisata yang tersebar dalam 38 kabupaten/kota.
Dengan rincian, 1 Desa Wisata Mandiri (Pujon Kidul), 24 Desa Wisata Maju, 55 Desa Wisata Berkembang, serta 493 Desa Wisata Rintisan.
Berdasarkan data Dinas Kebudayaan dan Pariwisata, hotel di daerah Provinsi Jawa Timur mencapai 3.664 dengan jumlah homestay mencapai 1.743 unit.
Lebih lanjut Khofifah menegaskan, bahwa ada banyak aplikasi yang bisa diakses wisatawan dalam menjaga keamanan dan keselamatan berwisata di Jatim.
Baca juga: Rekomendasi 15 Tempat Wisata Surabaya yang Seru untuk Malam Tahun Baru, Ada Taman dan Pasar Malam
Pemprov dan Polda Jatim telah mendirikan 191 Posko Kesehatan dan Penjemputan Kegawatdaruratan melalui Public Safety Center (PSC 119).
"Banyak akses yang bisa dilakukan secara digital. Saya juga mohon media bantu sampaikan kanal-kanal yang bisa diakses masyarakat Jatim maupun masyarakat yang ada di Jatim," tegas Khofifah.
Titik-titik yang dimungkinkan akan banyak menjadi jujugan masyarakat berwisata adalah kawasan Malang Raya.
Oleh sebab itu, pihaknya menegaskan pada para pemerintah daerah terkait untuk ikut melakukan penjagaan dan juga melakukan langkah-langkah pengamanan serta antisipasi.
23 Daerah di Jatim Sudah Zero Case PMK, Capaian Vaksinasi PMK Juga Tertinggi Nasional |
![]() |
---|
Gubernur Khofifah Pastikan JLS Pansela Lot 6 Ditarget Rampung April 2023 |
![]() |
---|
Babat Alas Gelar Misi Dagang di Papua, Komoditas Perikanan Jatim Paling Diminati |
![]() |
---|
Bus Trans Jatim Sumbang PAD Pemprov Jatim Rp 2,17 Miliar, Dishub Optimis Tahun 2023 Meningkat |
![]() |
---|
Kewenangan Perizinan Beralih Ke Pemprov Jatim, Gubernur Khofifah Tegas Sikapi Tambang Ilegal |
![]() |
---|