Pilbup Gresik 2020
Reaksi Partai Golkar setelah PKB Turunkan Rekom untuk Qosim-Alif pada Pilbup Gresik 2020
Rekomendasi dari DPP PKB Gresik sudah turun untuk pasangan Qosim - Alif. Sikap DPD Partai Golkar tetap berpegang teguh dengan tiga target.
Penulis: Willy Abraham | Editor: Parmin
SURYA.co.id | GRESIK - Rekomendasi dari DPP PKB Gresik sudah turun untuk pasangan Qosim - Alif.
Sikap DPD Partai Golkar tetap berpegang teguh dengan tiga target.
Partai Golkar jelas memiliki pengaruh pada Pilkada serentak 2020.
Memiliki 8 kursi, sikap partai berlogo pohon beringin ditunggu-tunggu.
Apakah merapat dengan pasangan Qosim - Alif atau malah sebaliknya.
Ketua DPD Golkar, Ahmad Nurhamim menyebut target partai Golkar sudah jelas yaitu target menang berkualitas dengan indikator harus ada kader duduk di Calon Bupati atau Calon Wakil Bupati.
"Kedua hasil survey pasangan itu harus punya potensi menang tinggi dan ketiga ada jaminan mesin partai bisa bergerak," ucap Anha sapaan akrabnya, Minggu (5/7/2020).
Disinggung mengenai adanya partai besar dan berpengaruh yang akan merapat ke pasangan Qosim - Alif, Anha menyebut sah-sah saja.
"Silahkan, boleh untuk melakukan komunikasi politik alurnya memenuhi target partai politik tersebut," kata dia.
Anha tidak menyangkal, jika sudah ada komunikasi dengan partai politik. Yang jelas target tetap menjadi pedoman partai dengan warna kuning ini.
"Elektabilitas tinggi dan kader internal," tutupnya.