Berita Viral

Sosok MUA Berhijab di Lombok Ternyata Pria, Korban Mulai Buka Suara Ungkap Pengalaman Mereka

Dea, seorang perias pengantin berhijab asal Lombok, yang mendadak viral setelah identitas aslinya dibongkar oleh warga satu daerah.

Penulis: Pipit Maulidiya | Editor: Musahadah
Kolase Facebook Mamiq Raden
PALSU - Dea seorang perias atau MUA asal Lombok yang selama ini berhijab ternyata seorang pria. Sejumlah korban yang tidak mengetahuinya mulai buka suara. 

“Sifat & sikapnya jg ayu.. Mulus, bening, Perawakan, body language persis seperti wanita, suaranya pun seperti wanita,” ungkapnya.

Ia bahkan mengaku pernah berniat serius mendekati Dea.

“Sy sampai beberapa kali minta mau ketemu mamiqnya krn sy pengen serius,” tulis Raden sambil mengunggah riwayat chat lama mereka.

Raden mengaku syok setelah mengetahui kenyataan bahwa Dea adalah pria.

Meski demikian, ia tidak menaruh dendam.

“Dia orang baik sebenarnya, gk neko-neko, sopan beradab dlm bertingkah laku sbg 'cewe'. Sy tdk ingin mencela dia tapi sy doakan smg diberikan hidayah yg terbaik dari Tuhan untuknya,” ujarnya.

Warga Berencana Lapor MUI

Diana, pihak yang pertama kali memviralkan kasus ini, menyebut sudah menyampaikan keresahan masyarakat ke Majelis Ulama Indonesia wilayah Lombok. Ia menilai tindakan Dea menimbulkan keresahan karena identitasnya dinilai menipu banyak orang.

Sementara itu, hingga artikel ini ditulis, pihak Dea belum memberikan pernyataan resmi atau klarifikasi mengenai tuduhan bahwa dirinya adalah “wanita jadi-jadian”.

Halaman 2/2
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved