Berita Viral

Rekam Jejak Budi Arie yang Terpilih Jadi Ketua Umum Projo Secara Aklamasi, Dua Kali Jabat Menteri

Inilah sosok dan rekam jejak Budi Arie yang terpilih jadi Ketua Umum Projo secara Aklamasi. Dua kali menjabat menteri.

Tribunnews/Irwan
KETUA UMUM PROJO - Budi Arie yang Terpilih Jadi Ketua Umum Projo Secara Aklamasi. Simak rekam jejaknya. 

Ringkasan Berita:
  • Budi Arie Setiadi kembali terpilih sebagai Ketua Umum Projo periode 2025–2030 melalui aklamasi di Kongres III.
  • Keputusan diumumkan oleh Ketua Sidang, Freddy Damanik, dan disetujui bulat oleh seluruh peserta kongres.
  • Projo awalnya merupakan relawan Jokowi, kini mendukung pemerintahan Prabowo Subianto.

 

SURYA.co.id - Inilah sosok dan rekam jejak Budi Arie yang terpilih jadi Ketua Umum Projo secara Aklamasi. Dua kali menjabat menteri.

Budi Arie Setiadi resmi kembali dipercaya memimpin organisasi kemasyarakatan Projo setelah terpilih secara aklamasi dalam Kongres III yang berlangsung di Hotel Grand Sahid Jaya, Jakarta Pusat, Minggu (2/11/2025).

Keputusan ini diumumkan langsung oleh Ketua Sidang Kongres, Freddy Damanik, setelah hasil pleno disepakati seluruh peserta kongres.

“Hasil kesepakatan bersama atau aklamasi seluruh peserta seluruh Kongres Projo ke-III memutuskan menetapkan Budi Arie Setiadi sebagai Ketum DPP Projo periode 2025–2030 dan sebagai Ketua Formatur mengatur kepengurusan DPP Projo,” ujar Freddy, melansir dari Tribunnews.

Freddy kemudian memastikan kesepakatan itu dengan bertanya, “Sepakat ya? Sepakat?” yang disambut sorakan dan tepuk tangan peserta kongres.

Keputusan bulat ini menandakan dukungan penuh terhadap kepemimpinan Budi Arie yang sebelumnya juga pernah menjabat sebagai Menteri Koperasi dan UKM.

Sebagai informasi, Projo awalnya dikenal sebagai barisan relawan pendukung Presiden Joko Widodo.

Namun, dalam perjalanannya, organisasi ini bertransformasi menjadi ormas yang mendukung pemerintahan Presiden Prabowo Subianto.

Kongres yang digelar pada 1–2 November 2025 ini menjadi momentum penting dalam menentukan arah Projo ke depan di tengah perubahan politik nasional.

Aklamasi sendiri merupakan bentuk pengambilan keputusan tanpa voting, di mana seluruh peserta menyatakan persetujuan secara bulat, sebuah simbol kesatuan visi dalam tubuh organisasi.

Sosok Budi Arie

Melansir dari Wikipedia, Budi Arie Setiadi lahir 20 April 1969.

Ia adalah politikus dan mantan wartawan Indonesia yang saat ini menjabat sebagai Menteri Koperasi Indonesia.

Sebelumnya, di bawah kepemimpinan presiden ke-7 Indonesia, Joko Widodo, ia menjadi Menteri Komunikasi dan Informatika Indonesia dari 17 Juli 2023 hingga dibubarkannya Kabinet Indonesia Maju. menggantikan Johnny Gerard Plate yang terlibat korupsi, setelah menjabat sebagai Wakil Menteri Menteri Desa, Pembangunan Daerah Tertinggal, dan Transmigrasi periode 2019–2023.

Ia pernah menjadi pendiri dan Ketua Umum Projo, organisasi relawan darat pendukung Joko Widodo pada 2014 lalu.

Sumber: Tribunnews
Halaman 1/3
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved