Berita Viral
Dedi Mulyadi Skakmat Warga yang Protes Tambang Parung Panjang Ditutup: Ada 195 Orang Meninggal
Dedi Mulyadi akhirnya mengambil langkah tegas dengan menghentikan sementara aktivitas tambang di kawasan Parung Panjang.
Penulis: Putra Dewangga Candra Seta | Editor: Putra Dewangga Candra Seta
“Tiga-tiganya sudah kami tutup tadi malam,” ujar Dedi.
Dedi mengatakan kalau izin tambang di kawasan Gunung Kuda, diterbitkan pada 2020 dan akan habis pada Oktober 2025.
Namun, karena izin diterbitkan sebelum ia menjabat gubernur, maka pihaknya tidak bisa membatalkan izin secara langsung.
Ia menyebutkan Pemprov Jabar juga sedang menjalankan moratorium perizinan tambang, sebagai langkah evaluasi terhadap seluruh aktivitas pertambangan di wilayahnya.
Dedi menuturkan, penertiban tambang ilegal pun sudah dilakukan di berbagai daerah di Jabar seperti Karawang, Subang, dan tambang emas milik pengusaha asing asal Korea Selatan.
“Seminggu lalu, kami juga menutup tambang di Tasikmalaya, dan sekarang sedang memproses kasus pidana tambang ilegal di sana,” katanya.
Menurutnya, langkah tegas ini diambil demi mencegah kerusakan lingkungan sekaligus melindungi keselamatan pekerja tambang.
Ia memastikan, Pemprov Jabar akan terus konsisten menindak tambang yang berpotensi merusak lingkungan dan membahayakan keselamatan masyarakat.
“Kapolda juga relatif tegas (soal proses hukum), jadi sudah banyak langkah yang kita lakukan bersama-sama,” ucap dia.
Diketahui, Tragedi longsor maut di tambang galian C Gunung Kuda, Desa Cipanas, Kecamatan Dukupuntang, Kabupaten Cirebon, Jawa Barat menyisakan duka mendalam.
Sedikitnya 11 orang dilaporkan tewas setelah tertimbun material tanah dan bebatuan di lokasi tambang di Cirebon pada Jumat (30/5/2025).
Yang mengejutkan, tambang di Cirebon tersebut rupanya sudah pernah disidak oleh Gubernur Jawa Barat, Dedi Mulyadi jauh sebelum insiden terjadi.
Melalui akun media sosialnya, Dedi Mulyadi menceritakan bahwa ia pernah datang langsung ke lokasi tersebut.
"Beberapa waktu lalu sebelum saya menjadi gubernur, saya pernah datang ke galian C Dukuhpuntang, Kabupaten Cirebon," kata Dedi Mulyadi, Jumat (30/5/2025).
Dedi Mulyadi mengaku sudah lama mengeluhkan kondisi tambang yang dianggap membahayakan keselamatan para pekerja.
berita viral
Multiangle
Meaningful
tambang
Kecamatan Parung Panjang
Tambang Parung Panjang Ditutup
SURYA.co.id
surabaya.tribunnews.com
Dedi Mulyadi
Sosok Yusuf Permana yang Akui Menyesal Cabut Kartu Pers Istana Jurnalis CNN, Janji Ini |
![]() |
---|
Imbas Smart TV Bantuan Presiden Malah Dipakai Karaoke Mesra Kasek-Guru, Rieke Diah: Ngalahin Oneng |
![]() |
---|
Ponsel WNA Thailand Hilang saat Konser, Damkar yang Bantu Lebih Dulu daripada Polisi |
![]() |
---|
Sudah Tuntut Gibran Hadir di Mediasi, Subhan Malah Akui Sulit Berdamai dan Minta Wapres Mundur |
![]() |
---|
Tolak Damai, Keluarga Zaskia Adya Mecca Pastikan Proses Hukum Praka N Tetap Berjalan |
![]() |
---|
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.