Berita Viral
Kronologi Lengkap Penjaga Kos Mondar-mandir di Depan Kamar Arya Daru, 2 Kali Dapat Telepon
Terungkap kronologi penjaga kos yang terekam kamera pengawas (CCTV) mondar-mandir di depan kamar diplomat Arya Daru Pangayunan.
Penulis: Arum Puspita | Editor: Musahadah
SURYA.CO.ID - Terungkap kronologi penjaga kos yang terekam kamera pengawas (CCTV) mondar-mandir di depan kamar diplomat Arya Daru Pangayunan.
Penjaga kos yang diketahui bernama Siswanto ini mengaku tak tahu menahu soal kematian Arya Daru.
Dirinya, yang saat itu mondar-mandir di depan kamar kos Arya Daru sebenarnya karena sedang menindaklanjuti permintaan istri staf Kementerian Luar Negeri (Kemenlu) itu.
Sementara Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes Ade Ary Syam Indradi pun menguraikan kronologi sebenarnya.
Ia menyebut, istri Arya menghubungi seorang penjaga kos untuk mengecek kamar suaminya, Senin (7/7/2025) malam.
"Pada 7 Juli 2025 pukul 22.40 WIB, istri korban pertama kali menghubungi penjaga kost ke nomor HP yang lama (sudah tidak aktif) untuk cek kamar korban," kata Ade Ary kepada awak media.
Kemudian, pada Selasa (8/7/2025) dini hari, istri Arya kembali menghubungi penjaga kos.
"8 Juli 2025 pukul 00.48 WIB, istri korban menghubungi penjaga kost ke nomor HP yang baru untuk minta cek kamar korban."
"Pukul 05.27 WIB, istri korban menghubungi penjaga kost untuk minta cek kembali kamar korban," terangnya.
Rekaman CCTV Pertama
Diketahui, rekaman CCTV memperlihatkan pria tanpa busana dan hanya mengenakan sarung terekam jelas berjalan mondar-mandir pada tengah malam sebelum Arya Daru ditemukan tewas, Selasa (8/7/2025).
Penjaga kos yang dihuni Arya Daru ini terlihat ada di depan kamar kos diplomat muda itu selama beberapa jam sebelum ditemukan tewas mengenaskan.
Kemunculan tak wajar ini memicu spekulasi liar dan memperkuat dugaan bahwa ada sesuatu yang janggal di balik kematian korban.
Video yang menampilkan pria tersebut tersorot pada pukul 00.27 WIB, 8 Juli 2025.
Pria yang terlihat memiliki perawakan bertubuh gempal memakai sarung tanpa baju melintas.
berita viral
Penjaga Kos Arya Daru
Diplomat Muda Tewas
SURYA.co.id
diplomat muda
surabaya.tribunnews.com
penyebab kematian Arya Daru
| Telanjur Viral Gaji Pensiunan PNS 2025 Naik Usai Beredar Perpres Baru, Taspen Klarifikasi |
|
|---|
| Duduk Perkara Warseno, Suami di Sragen Robohkan Rumah usai Istri Selingkuh dengan Orang Terdekatnya |
|
|---|
| Kisah Titik Yuliati Penjual Balon di Jember Dapat Rp10 Juta dari Mentan Amran, Jualan Dibayar Dolar |
|
|---|
| Reaksi Menkeu Purbaya saat Namanya Masuk Survei Capres 2029, Elektabilitas Nomor 2 Setelah Prabowo |
|
|---|
| Nasib Warseno Suami di Sragen yang Robohkan Rumah usai Tahu Istri Selingkuh, Tinggal Bareng Anak |
|
|---|

Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.