BTS Juara Babak Reguler PFL 2024/2025, Optimistis Hadapi Babak Playoff
Tambahan tiga poin membuat BTS kokoh di puncak klasemen dengan poin 53, disusul Fafage Banua dengan koleksi 50 poin.
Penulis: Khairul Amin | Editor: Titis Jati Permata
SURYA.CO.ID, SURABAYA - Bintang Timur Surabaya (BTS) juara babak reguler Pro Futsal League (PFL) 2024-2025.
Kepastian itu didapat setelah BTS menumbagkan Rafhely Futsal dengan skor 7-0, laga pamungkas babak reguler yang berlangsung di GOR UNESA Minggu (22/6/2025) malam.
Tambahan tiga poin membuat BTS kokoh di puncak klasemen dengan poin 53, disusul Fafage Banua dengan koleksi 50 poin.
Peringkat tiga ditempati Black Steel FC dengan poin 49. Unggul FC yang mengoleksi 43 poin ada di peringkat empat.
Baca juga: Jelang PFL Series Malang, Pelatih BTS Diego Rios : Target Sapu Bersih Dua Laga
Peringkat selanjutnya secara urut ditempati Pangsuma FC, Cosmo JNE, Sadakata United, dan Moncongbulo FC.
Delapan tim tersebut berhak melaju ke babak playoff yang akan berlangsung di GOR Among Rogo, Yogyakarta 4-27 Juli mendatang.
"Playoff kami mempersiapkan semuanya, segi teknis, taktik, semua sudah kami persiapkan," kata Reka Cahya, asisten pelatih BTS.
Lawan babak playoff dibagi berdasarkan klasemen. Peringkat pertama menghadapi peringkat delapan, posisi kedua meladeni peringkat ketujuh.
Begitu juga dengan peringkat ketiga, akan menghadapi tim posisi keenam. Peringkat empat meladeni tim peringkat lima.
Babak playoff terbagi ke dalam beberapa fase yakni elite 8, final four, dan the finals dengan sistem gugur, dimana setiap tim akan menjalani dua pertandingan tiap fasenya.
Babak ini, BTS akan menghadapi Moncongbulo FC. Di atas kertas BTS lebih diunggulkan. BTS menang dua kali pertemuan babak reguler dengan skor meyakinkan, menang 0-6 dan 5-0.
Namun, Reka Cahya menegaskan timnya tidak mau menganggap remeh lawan. Ia sangat yakin calon lawannya sudah belajar banyak dari pertandingan sebelumnya.
"Calon lawannya pasti ada analisa dari tim pelatih," pungkas Reka Cahya.
BACA BERITA SURYA.CO.ID LAINNYA DI GOOGLE NEWS
| Sosok dr Yunus Mahatma, Direktur RSUD Ponorogo yang Terseret OTT KPK Bareng Bupati Sugiri Sancoko |
|
|---|
| Sosok Dian Sandi, Kader PSI yang Disinggung Roy Suryo saat Bantah Tudingan Manipulasi Ijazah Jokowi |
|
|---|
| Peti Jenazah Berisi Kerangka Reno Tiba di Surabaya, Disambut Jerit Tangis Sang Ibu |
|
|---|
| Lirik Qasidah Malana Maulan Siwallah, Teks Arab, Latin dan Terjemahan |
|
|---|
| Apa Motif Terduga Pelaku Ledakan SMAN 72 Jakarta? Muncul Dugaan Bullying, Ini Penjelasan Kapolri |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/surabaya/foto/bank/originals/UNESA-Minggu-2262025-malam-Laga-pekan-terakhir-PFL-20242025.jpg)
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.