Berita Viral
Pantas Enteng Gelontorkan Rp 60 Jutaan Per Bulan untuk Gaji 12 ART, Segini Kekayaan Inul Daratista
Kekayaan pedangdut Inul Daratista memang tak ada habisnya bikin publik kagum. Enteng Gelontorkan Rp 60 Jutaan Per Bulan untuk Gaji 12 ART,
Penulis: Putra Dewangga Candra Seta | Editor: Putra Dewangga Candra Seta
SURYA.co.id - Kekayaan pedangdut Inul Daratista memang tak ada habisnya bikin publik kagum.
Terbaru, Inul diketahui selalu menggelontorkan uang Rp 60 jutaan per bulan untuk menggaji 12 Asisten Rumah Tangganya (ART).
Dalam salah satu episode Obrolan Tiap Waktu di Trans7 (Sabtu, 19 April 2025), dia blak-blakan cerita kalau di rumahnya ada 12 ART.
Rumah Inul yang bertingkat itu dibagi jadi beberapa zona kerja. Lantai bawah, ada timnya.
Lantai atas, ada lagi yang ngurus.
Dan bahkan mainan anak semata wayangnya, Ivan, juga ada ART khusus yang bertugas membereskannya.
"Mainan Ivan kan sekamar sendiri, jadi ada orang yang bersihin setiap hari," kata Inul Daratista.
Baca juga: Rezeki Nomplok, Inul Daratista Hadiahi Umrah Bagi ART nya Yang Setia Bekerja Lebih 5 Tahun
Selain tim pembersih, ada juga ART yang ngurus keperluan pribadi Ivan dan bahkan kolam renangnya pun ada staf yang khusus urus itu.
Untuk urusan imbalan, semua ART digaji di atas UMR Jakarta. FYI, UMR Jakarta sekarang ada di angka Rp 5.396.761.
"Semua gajinya di atas UMR dan harus utuh. Ada yang udah kerja 20 tahun. Kita aja udah 23 tahun di Jakarta," lanjut Inul.
Sang suami, Adam Suseno, juga menambahkan soal sistem keuangan rumah tangga mereka.
Setiap pengeluaran, sekecil apa pun, harus dicatat. Misalnya beli obat Rp 100 ribu, itu tetap dicatat dan pasti diganti.
"Biaya rumah sakit kita yang cover, dan semua ART kita juga sudah umrah," ujar Adam.
Inul Daratista juga ngasih insight soal prinsipnya sebagai employer.
Dia ingin semua orang yang kerja di rumahnya merasa aman, tentram, dan punya masa depan.
| Imbas Kades dan Kasun di Jember Suruh Korban Rudapaksa Nikahi Pelaku, Sanksi Berat Menanti |
|
|---|
| Viral Duel Siswa SMK di Bangkalan Akibat Saling Ejek di Medsos, Polisi Fasilitasi Mediasi |
|
|---|
| Sosok Emrus Sihombing, Pakar Komunikasi Politik yang Bela Menkeu Purbaya dari Kritikan Hasan Nasbi |
|
|---|
| 4 Pengakuan Kuasa Hukum Soal Penyebab Raisa dan Hamish Daud Cerai: Jangan Ada yang Tersakiti |
|
|---|
| Beda Nasib Pegawai Kementerian ESDM yang Tukin Mau Naik 100 Persen dengan ASN Lain, Purbaya Bereaksi |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/surabaya/foto/bank/originals/Pantas-Enteng-Gelontorkan-Rp-60-Jutaan-Per-Bulan-untuk-Gaji-12-ART-Segini-Kekayaan-Inul-Daratista.jpg)
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.