Logitech Buka Official Store di Maspion IT Surabaya, Ada Layanan Daur Ulang Barang Elektronik Bekas
Brand peripheral, Logitech, meresmikan Logitech Official Store di Maspion IT Surabaya, Kamis (13/3/2025).
Penulis: Sri Handi Lestari | Editor: irwan sy
“Setiap pembelian produk Logitech, pelanggan bisa mengunduh software Loji Options+ untuk meng-custom tombol shortcut. Bahkan, beberapa produk gaming kami kini sudah dilengkapi fitur bawaan yang bisa langsung di-update sesuai dengan game terbaru,” terang Andi.
Selain itu, produk terbaru dari seri MX sudah dilengkapi fitur Smart Action.
Dengan fitur ini, pengguna bisa membuka beberapa aplikasi sekaligus hanya dengan menekan satu tombol.
“Misalnya, saat bekerja, satu tombol bisa membuka Chrome, Spotify, dan email sekaligus. Ini adalah inovasi yang membuat pengalaman pengguna semakin efisien,” beber Andi.
Logitech Official Store pertama kali hadir di Jakarta, tepatnya di PIK 2. Kini, Surabaya menjadi kota kedua yang dipilih karena tingginya minat masyarakat terhadap produk premium Logitech.
“Di Surabaya, banyak pelanggan yang mencari produk high-end kami, seperti seri MX Master. Sebelumnya, mereka hanya bisa membeli secara online karena toko offline jarang menyediakan stok lengkap. Kini, semua varian produk Logitech tersedia di satu tempat,” pungkas Andi.
| Reza Aulia Akbar, Dosen Muda ITS Peraih Best Initiative MUDA30 Berkat Inovasi Berbasis Riset |
|
|---|
| Sosok Arsul Sani Hakim MK yang Dilaporkan Bareskrim Soal Tudingan Ijazah Palsu, Ini Bantahannnya |
|
|---|
| Asrama Haji Embarkasi Surabaya Siapkan 562 Kamar Sambut Kloter Pertama Haji 2026 |
|
|---|
| Operasi Zebra Semeru 2025 Tekan Fatalitas Kecelakaan di Mojokerto, Berikut Sasarannya |
|
|---|
| Kuota Haji Jatim 2026 Bertambah Jadi 42 Ribu, Ini Kata Menteri Haji dan Umroh Gus Irfan |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/surabaya/foto/bank/originals/Logitech-Official-Store-kedua-Indonesia.jpg)