Kunjungan Paus Fransiskus
Saat Doa Angelus di Vatikan, Paus Fransiskus Serukan Perdamaian di Gaza
Paus Fransiskus mengemukakan sikapnya kembali terhadap tragedi perang di Gaza yang berlangsung sejak Oktober 2023 hingga kini.
SURYA.co.id - Paus Fransiskus mengemukakan sikapnya kembali terhadap tragedi perang di Gaza yang berlangsung sejak Oktober 2023 hingga kini.
Dalam laporan Padre Marco Solo dari Vatikan, Jumat (16/08/2024), Paus Fransiskus yang sebentar lagi ke Indonesia baru-baru ini mengeluarkan pernyataan terkait Perang di Gaza.
Pernyataan itu disampaikan saat Doa Angelus (tengah hari) di Lapangan Santo Petrus, Vatikan pada hari Umat Katolik merayakan Pesta Bunda Maria diangkat ke Surga.
Dalam kesempata ini, Paus Fransiskus sekali lagi menegaskan soal sikapnya atas Perang di Gaza.
"Saya terus mengikuti dengan rasa cemas situasi kemanusiaan yang sangat serius di Gaza dan mengulangi seruan saya untuk gencatan senjata di semua lini, pembebasan sandera dan bantuan kepada warga yang kelelahan."
"Saya menyerukan kepada semua orang untuk melakukan segala yang mungkin untuk mencegah konflik ini berkembang, dan mengandalkan negosiasi atau perundingan untuk memastikan bahwa tragedi ini segera berakhir!" kata Padre Marco mengutip pernyataan Paus Fransiskus.
Untuk diketahui, Padre Marco Solo adalah satu-satunya pejabat Vatikan yang berasal dari Indonesia.
Dalam waktu dekat, Paus Fransiskus juga akan berkunjung ke Indonesia.
Paus Fransiskus dari Ordo Jesuit ini dijadwalkan datang ke Indonesia pada 3 hingga 6 September 2024.
Berikut adalah jadwal lengkap kunjungannya:
Selasa, 3 September 2024:
Pukul 11.30 WIB: Tiba di Bandara Internasional Soekarno-Hatta, Jakarta, dan penyambutan resmi.
Rabu, 4 September 2024:
Pukul 09.30 WIB: Upacara penyambutan resmi di pelataran Istana Merdeka.
Pukul 10.00 WIB: Kunjungan kehormatan kepada Presiden Joko Widodo di Istana Merdeka.
Pukul 10.35 WIB: Pertemuan dengan kalangan pemerintah, masyarakat sipil, dan korps diplomatik di Aula Istana Negara.
Pukul 11.30 WIB: Pertemuan pribadi dengan anggota Serikat Jesuit di Kedutaan Besar Vatikan.
Pukul 16.30 WIB: Pertemuan dengan para uskup, imam, diakon, biarawan-biarawati, seminaris, dan katekis di Gereja Katedral Santa Maria Diangkat ke Surga, Jakarta.
Pukul 17.35 WIB: Pertemuan dengan kaum muda dari Scholas Occurantes di Youth Center Graha Pemuda, Kompleks Katedral Jakarta.
Kamis, 5 September 2024:
| Inna Tania dan suaminya, Joni Trianto Dapat Omzet Rp 150 Juta dari Kunjungan Paus Fransiskus |
|
|---|
| Maknai Kunjungan Paus Fransiskus, Keuskupan Surabaya Gelar Cangkrukan Bersama Tokoh Lintas Agama |
|
|---|
| SOSOK Pastor Markus Solo, Penerjemah Paus Imam Indonesia Tugas di Vatikan, Rumahnya Di Ujung NTT |
|
|---|
| Link Live Streaming Misa Agung Paus Fransiskus, Serta Daftar Gereja di Surabaya yang Menghelatnya |
|
|---|
| Daftar Gereja yang Menghelat Live Streaming atau Misa Bersama Paus Fransiskus di Surabaya |
|
|---|
