Persebaya Surabaya
Update Skuad Sementara Persebaya Surabaya: Duo Timnas Gabung, Bek Asing Anyar Segera Resmi?
Update skuad Persebaya Surabaya usai duo timnas Indonesia bergabung, Malik Risaldi curi perhatian.
Penulis: Abdullah Faqih | Editor: Abdullah Faqih
SURYA.co.id, - Update skuad Persebaya Surabaya usai duo timnas Indonesia bergabung, bek asing anyar segera diresmikan Bajul Ijo?
Skuad Persebaya Surabaya semakin lengkap untuk menghadapi masa pramusim jelang kompetisi Liga 1 2024/2025.
Terbaru, duo Timnas Indonesia yaitu Ernando Ari dan Malik Risaldi telah bergabung dalam sesi latihan tim yang dipimpin oleh Paul Munster.
Ernando Ari dan Malik Risaldi diketahui sudah bergabung dalam sesi latihan tim berjuluk Bajul Ijo yang digelar di Stadion Gelora 10 Nopember, Surabaya pada Selasa (25/6) pagi ini.
"Sopo sing mulai latihan iki Rek" tulis akun resmi Persebaya.
Ernando Ari dan Malik Risaldi memang baru bergabung latihan tim.
Ini karena keduanya mendapatkan ekstra libur usai kembali dari memperkuat Timnas Indonesia di Kualifikasi Piala Dunia 2026.
Keduanya berhasil mengantarkan Timnas Garuda ke putaran ketiga.
Ernando Ari akan berupaya untuk mempertahankan posisi penjaga gawang utamanya dari persaingan ketat yang diberikan oleh Andhika Ramadhani.
Sedangkan Malik Risaldi yang menjadi rekrutan baru akan berusaha untuk membuktikan diri di tanah kelahirannya.
Malik sendiri musim lalu menjadi pemain lokal paling moncer saat berseragam Madura United.
Ia berhasil mencatatkan 12 gol dan 4 assist.
Ketajaman Malik Risaldi tentu dibutuhkan oleh Bajul Ijo yang masih membutuhkan sosok tajam di lini depan.
Sementara itu, satu tambahan di lini belakang kemungkinan akan segera diresmikan.
Tambahan pemain asing akan menambal lubang di lini pertahanan Bajul Ijo.
Persebaya Surabaya
Persebaya
Surabaya
Timnas
Slavko Damjanovic
Malik Risaldi
Ernando Ari
SURYA.co.id
surabaya.tribunnews.com
| Bonek Lirik Mantan Rp8,69 M Comeback Untuk Tandem Dengan Rivera, Persebaya Mau CLBK? |
|
|---|
| Empat Kartu Merah dalam Lima Laga Terakhir, Pelatih Persebaya Enggan Salahkan Pemain |
|
|---|
| Berita Persebaya Hari Ini: Desakan Suporter Kecewa Kritik Pelatih, Strategi dan Manajemen |
|
|---|
| Gelombang Protes Bonek Suporter Persebaya Surabaya Belum Reda, Kini Ancam Kosongkan Tribun |
|
|---|
| Harga Tiket Persebaya vs Persis Solo Mulai Rp50.000, Sudah Bisa Dibeli |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/surabaya/foto/bank/originals/Malik-Risaldi-mengikuti-latihan-perdananya-sebagai-pemain-Persebaya-Surabaya.jpg)
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.