Ramadhan 2024
Bacaan Niat Qobliyah Subuh
Berikut ini adalah bacaan niat Qobliyah Subuh, sholat sunnah dua rakaat yang dibaca sebelum sholat subuh.
SURYA.CO.ID - Berikut ini adalah bacaan niat Qobliyah Subuh, sholat sunnah dua rakaat yang dibaca sebelum sholat subuh.
Qobliyah Subuh merupakan sholat sunnah yang dipercaya memiliki keistimewaan yang besar.
Melansir buku Fiqih Salat Sunnah, Sholat Qobliyah Subuh memiliki beberapa keutamaan seperti yang tertuang dalam hadist Nabi.
Nabi Muhammad saw bersabda :
رَكْعَنَا الْفَجْرِ خَيْرُ مِنَ الدُّنْيَا وَمَا فِيهَا
Artinya: "Dua rakaat salat sunah fajar (qobliyyah subuh) lebih baik daripada dunia dan seisinya". (HR. Muslim)
Adapun keutamaan lainnya bagi umat Islam yang mengerjakannya adalah mereka termasuk dalam golongan orang-orang bertaubat.
"Hanya orang yang banyak taubatlah yang memelihara dua rakaatt salat sunah fajar (qobliyah subuh)". (HR. al- Baihaqi)
Niat Sholat Qobliyah Subuh
Melansir laman NU, inilah lafal niat sholat qobliyah subuh:
اُصَلِّيْ سُنَّةَ الصُّبْحِ رَكْعَتَيْنِ لِلَّهِ تَعَالَى
Ushalli sunnatas shubhi rak'ataini lillahi ta'ala.
Artinya, “Aku menyengaja sembahyang sunnah Subuh dua rakaat karena Allah SWT”
Bacaan Surat Pendek Qobliyah Subuh
Adapun menurut ulama, terdapat beberapa surat pendek yang dianjurkan untuk Sholat Qobliyah Subuh.
| Satlantas Polres Bangkalan Imbau Pemudik Beristirahat Setelah 4 Jam Berkendara |
|
|---|
| Cerita Pemudik Asal Bekasi Tujuan Jember, Lolos Macet Saat Mudik dan Balik Lebaran 2024 |
|
|---|
| 6 Ribu Wisatawan Padati Pantai di Watulimo, Kapolres Trenggalek Pastikan Arus Lalin JLS Lancar |
|
|---|
| Pertama Kalinya Simpang Tiga Ngantru Tulungagung Bebas dari Kemacetan Tahunan |
|
|---|
| Jalur Jetakan-Cuwiri Tulungagung Macet Akibat Arus Kepulangan Wisatawan dari JLS |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/surabaya/foto/bank/originals/Tata-Cara-Sholat-Qobliyah-Subuh-Dilengkapi-Niat-dan-Doa.jpg)
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.