Persebaya Surabaya
Berita Persebaya Hari Ini Populer: Ernando Nirbobol di Timnas U23, Evaluasi Jelang Derby Suramadu
Simak berita Persebaya hari ini populer, Ernando Ari nirbobol di Timnas U23, evaluasi Bajul Ijo jelang laga Derby Suramadu melawan Madura United.
Penulis: Abdullah Faqih | Editor: Fatkhul Alami
Kemudian dilanjutkan dengan sejumlah penyelamatan saat menundukkan Turkmenistan 2-0 di pertandingan penentuan.
Usai berhasil mengamankan tiket ke Qatar, pelatih Timnas U23 Shin Tae-yong memberikan apresiasi pada pemainnya.
Pertama tama saya mengucapkan selamat kepada semua pemain karena kita mendapatkan kemenangan."
"Semua pemain sudah mempersiapkan pertandingan hari ini dengan baik dan pada pertandingan performa juga baik." kata Shin Tae-yong seperti dilansir SURYA.co.id dari BolaSport.com
Shin Tae-yong tak lupa memberikan terima kasih kepada semua pemain.
Seperti yang diketahui, kemenangan ini sekaligus mengantarkan Timnas U-23 Indonesia mengamankan tiket ke Piala Asia U-23 2024 dengan status juara grup.
Piala Asia U-23 2024 dijadwalkan terlaksana di Qatar pada 15 April 2024.
"Sekali lagi saya mengucapkan terima kasih kepada pemain," tuturnya.
Evaluasi Jelang Derby Suramadu
Tak tanggung-tanggung, Persebaya Surabaya mengevaluasi semua lini menatap laga pekan ke-12 Liga 1 2023/2024 melawan Madura United.
Selain status pemuncak klasemen, Madura United menjadi tim paling produktif hingga saat ini, mencetak 21 gol dari 11 laga yang dijalani.
Situasi ini menjadi ujian serius lini pertahanan Persebaya yang tampil baik empat laga hanya kebobolan satu gol.
"Kami tahu Madura adalah tim yang cukup bagus, jadi kami persiapkan semua, depan sampai belakang," ungkap Uston Nawawi, asisten pelatih Persebaya pada surya.co.id, Selasa (12/9/2023).
Pelatih asal Sidoarjo itu menyebut persiapan tim berjalan baik.
Situasi positif tim lima laga terakhir tidak tersentuh kekalahan (menang empat kali, satu kali imbang) menjadi motivasi tersendiri.
Persebaya
Persebaya Surabaya
Berita Persebaya hari ini
Ernando Ari
Timnas U23
Derby Suramadu
SURYA.co.id
surabaya.tribunnews.com
| Bonek Lirik Mantan Rp8,69 M Comeback Untuk Tandem Dengan Rivera, Persebaya Mau CLBK? |
|
|---|
| Empat Kartu Merah dalam Lima Laga Terakhir, Pelatih Persebaya Enggan Salahkan Pemain |
|
|---|
| Berita Persebaya Hari Ini: Desakan Suporter Kecewa Kritik Pelatih, Strategi dan Manajemen |
|
|---|
| Gelombang Protes Bonek Suporter Persebaya Surabaya Belum Reda, Kini Ancam Kosongkan Tribun |
|
|---|
| Harga Tiket Persebaya vs Persis Solo Mulai Rp50.000, Sudah Bisa Dibeli |
|
|---|

Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.